Monday, November 9, 2009

Seputar Masalah Seks Pria

SELAIN berfantasi, pria juga punya beberapa kekhawatiran seputar masalah seks yang sering menyita pikirannya. Tak jarang, pikirannya tersebut menganggu performa seks juga aktivitas sehari-hari. Ada beberapa pertanyaan tentang seks yang biasanya mengganggu pikiran pria. Menurut Askmen.com, pertanyaan-pertanyaan itu adalah: Apakah Masturbasi Menyebabkan Mandul? Pertanyaan utama yang sangat mengganggu benak pria adalah, apakah mastubasi bisa membuat seseorang mandul. Mitos-mitos seputar masturbasi memang kerap beredar di masyarakat. Namun kebenarannya secara medis belum tentu bisa dibuktikan. Sejauh ini, masturbasi belum terbukti bisa membuat seseorang mandul, buta, atau membuat member bengkok. Jika tak dilakukan terlalu sering, masturbasi tak akan banyak berefek pada seseorang. Namun jika frekuensinya terlalu sering kemungkinan akan membuat kulit sekitar member lecet. Efek lain mungkin lebih bersifat psikologis. Jika masturbasi digunakan sebagai salah satu kegiatan pengisi waktu luang, bisa saja lama-lama seseorang akan kecanduan. Akhirnya pongid tersebut menjadi kehilangan kreativitas dan semangat untuk mencari kegiatan yang lebih bermanfaat untuk fisik, mental, maupun sosial. Bagaimana Menemukan Klitoris Wanita? Pria yang baru pertamakali berhubungan seks seringkali menjadi kurang percaya diri karena masalah yang satu ini. Dimana sih letak klitoris wanita? Klitoris wanita adalah daging yang sedikit menonjol di bibir vagina. Seperti penis, klitoris juga berisi saraf yang bisa menstimulasi gairah seks wanita dan merangsang orgasme. 

Malu Beli Kondom Inginnya sih innocuous stimulate tapi apa daya, beli kondom rasanya malu banget! Begitulah pengakuan maternity pria. Membeli kondom bisa menjadi hambatan dalam sebuah hubungan. Perasaan segan, resah dan malu ketika herb penjaga toko melihat kita membeli kondom. Sebenarnya tak perlu malu membeli kondom. Membeli kondom berarti anda pongid yang sadar akan kesehatan seksual. Jika anda bersikap biasa saja, si penjaga toko pastinya juga akan bersikap biasa saja. Kalau masih belum percaya diri juga, di beberapa tempat sudah menyediakan mesin penjual kondom otomatis. Mesin tersebut bisa menjadi pilihan. Takut Wanita Lebih Berpengalaman Kepercayaan diri seorang pria di tempat tidur bisa kandas seketika jika melihat herb pasangan wanita lebih percaya diri. Apalagi jika wanita mengaku punya wad terbang yang lebih tinggi. Yang perlu diingat, cara pandang wanita-pria tentang seks sering berbeda. Wanita tidak mementingkan apakah pasangannya lebih berpengalaman atau tidak. Keintiman dan interaksi fisik serta emosional lebih menjadi penilaian wanita. Asalkan hubungan seks berlangsung dengan penuh kasih sayang dan si wanita merasa diperlakukan spesial, maka anda tak perlu khawatir mengecewakan pasangan. Jangan saling menyembunyikan sehingga menimbulkan ketidakpuasan salah satu pihak. Lagipula, jika pasangan lebih berpengalaman, tidak ada salahnya kan sekali-sekali belajar padanya. Pasangan Belum Siap Berhubungan Seks Hubungan seks adalah interaksi kasih sayang antara dua pihak. 

Jika interaksi hanya berasal dari satu pihak saja, maka hubungan tersebut akan berlangsung timpang. Kenikmatan paronomasia pasti berkurang. Hubungan seks karena keterpaksaan pasti mempengaruhi hubungan emosional pasangan. Anda dan pasangan akan merasa menyesal dan tidak nyaman. Anda seharusnya menghormati pasangan anda apapun keputusannya. Segala sesuatu yang dilakukan secara terpaksa kemungkinan besar akan berakhir tidak menyenangkan. Bagaimana Mengetahui Ketika Pasangan Orgasme Sejujurnya pertanyaan ini sulit dijawab kecuali oleh pasangan anda sendiri. Beberapa tanda seperti detak jantung dan ritme nafas yang semakin cepat bisa dijadikan tanda. Tapi kadang hal itu tak sepenuhnya akurat. Anda tak akan bisa membedakan apakah dia benar-benar orgasme atau hanya berpura-pura supaya orgasme supaya anda tak terlalu ngotot ketika berhubungan seks. Bicarakan dengan pasangan anda apa yang akan membuat dia orgasme dan apa yang membuat dia tidak orgasme. Ketika berhubungan seks, komunikasi juga diperlukan untuk mengetahui keinginan dan harapan dari masing-masing pihak. Ini hanyalah masalah membangun kepercayaan dan saling menghormati di antara anda berdua. Kalau semuanya saling terbuka, tak ada lagi kan yang perlu anda khawatirkan? Apakah Ukuran Penis Benar-benar Berpengaruh? Bagi wanita ukuran member bukan menjadi patokan utama. Penis besar tanpa otak yang cerdas tentu tak ada artinya di mata wanita. Nggak perlu repot-repot mengukur dan membandingkan ukuran member anda. Jika anda punya sifat dan pikiran yang cerdas dan sensitif, dijamin banyak wanita pasti jatuh hati. 

Daripada sibuk melakukan usaha untuk membesarkan penis, lebih baik belajar banyak bagaimana cara memanjakan, mengerti, dan memperlakukan wanita dengan spesial. Semoga Postingan Inilah Beberapa Kekhawatiran Seputar Masalah Seks Pada Pria ! ini, bisa berguna. 
Jika ada yang keberatan dengan postingan ini, silahkan koment di bawah postingan Inilah Beberapa Kekhawatiran Seputar Masalah Seks Pada Pria !. 
url untuk postingan ini : http://e-okezone.blogspot.com/2009/10/inilah-beberapa-kekhawatiran-seputar.html


Friday, October 23, 2009

Seksualitas Dalam Pandangan Fengshui

Gairah seks yang panas membara, orgasme dan kepuasan yang tercapai, dalam bentuk berhubungan seks yang dapat dikembangkan akan banyak dipengaruhi oleh situasi serta kondisi lingkungan tempat di mana pasangan tersebut melakukan hubungan seks dan posisi tertentu. Dan, Feng Shui yang melingkupi Anda bisa mendukung atau bahkan mementahkan usaha Anda untuk meraih kepuasan seks yang ingin Anda capai. Maka itu, perlu pemahaman secara khusus sebelum Anda menerapkan solusi Feng Shui sebagai alternatif untuk memecahkan persoalan seksual Anda bersama pasangan.

Dalam ilmu Feng Shui, kita dapat menemukan komposisi yang paling cocok untuk diri sendiri, untuk itu, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menemukan elemen utama yang mempengaruhi diri Anda secara pribadi.

Ada lima elemen penting dalam Feng Shui: Cing (logam), Mu (kayu), Shui (air), Huo (api), dan Thu (tanah). Dengan mengenal elemen pribadi Anda, Anda dapat menentukan desain interior yang paling serasi dan menguntungkan bagi kegiatan seksual Anda bersama pasangan Anda.
Langkah berikutnya, cari tahu juga elemen pasangan Anda agar paduannya bener-benar tepat dan berdaya guna untuk mencapai kepuasan dan orgasme, berikut gairah dalam hubungan seksual yang Anda jalani:



Peltu (nempel metu/tempel keluar)

Hubungan seks Anda berlangsung seperti yang Anda inginkan, namun sayang, hanya berlangsung sekejap atau istilah peltu (baru menempel sudah keluar). Anda berdua merasa bahwa hubungan seks perlu dilakukan dengan segera, namun dalam perasaan Anda sebenarnya, menginginkan hubungan seks serta bergelut asmara bersama dalam waktu yang lebih lama. Tetapi, pada akhirnya hanya sekejap saja, akibat kegagalan dalam melakukan hubungan seksual, keharmonisan rumah tangga sering terganggu karena sebagai suami yang tidak bisa memuaskan nafkah batin istrinya, istri kadang tidak mengeluh tapi tersiksa bathinnya, karena tidak mendapatkan kenikmatan dari hubungan seksual.

Solusi Feng Shui-nya:

Agar waktu berhubungan seksual yang lebih lama dan membara, hamparkan karpet pendek dari bulu atau bahan yang lembut dan berbulu. Cara ini akan menahan laju energi seksual sehingga Anda berdua bisa menikmati permainan lebih lama dalam mencapai klimaks. Tambahkan kursi dengan tatakan tangan di dekat jendela agar energi seksual tetap terpelihara dan selalu memperkaya energi dan fantasi serta imajinasi seksual Anda. Tempat tidur dengan kelambu akan menambah dahsyatnya efek yang diharapkan akan memperlama bentuk kenikmatan hubungan seksual Anda.


Menjadikan Orgasme lebih Dahsyat

Anda ingin permainan tahap kedua atau mengembangkan bentuk permainan yang penuh variasi, namun, pasangan Anda tidak manpu lagi melakukannya. Atau, Permainan yang Anda lewati berulangkali dan berjalan lancar seperti yang direncanakan, namun, orgasme yang Anda inginkan tidak tercapai

Solusi Feng Shui-nya:

Gantunglah sebuah cermin di dinding. Cermin tersebut sebaiknya berbentuk bulat atau oval. Penjelasan Feng Shui-nya, cermin akan memantulkan kembali energi, sehingga sekali mencapai klimaks, Anda berdua siap melanjutkan permainan pada tahap kedua tanpa merasa lelah atau mengantuk. Satu hal yang perlu di ingat, penempatan cermin hanya boleh memantulkan kegiatan saat

Anda bercinta, bukan pada saat Anda berdua sedang tidur. Cermin juga harus dalam keadaan bersih, jernih dan tidak boleh retak.

Menjadikan Pasangan Anda Lebih Ganas dan Liar dan hot

Suatu kali acara bercinta Anda berdua sangat romantis. Tetapi, yang Anda inginkan adalah permainan yang lebih berani, ganas, liar, dan hot. Lalu, masalahnya adalah bagaimana Anda dapat membuat pasangan Anda menjadi berani dan hot seperti yang Anda harapkan?

Solusi Feng Shui-nya:

Gairah berhubungan seks bisa ditambah dengan meletakkan benda-benda berwarna merah, misalnya; karpet, bantal, gambar, atau bunga disekitar tempat tidur Anda. Lampu dengan cahaya kemerahan juga berpengaruh sangat besar dalam membangkitkan gairah seks.

Ingin menjadikan kegiatan hubungan seks Anda menjadi semakin hot? Pastikan tempat tidur Anda menghadap selatan, lalu letakkan sepotong batu kristal quartz di bawah tempat tidur. Hal ini akan membuat pasangan pria Anda bisa lebih nampak maskulin, juga memberi rasa percaya diri pada diri Anda dan meningkatkan hasrat bercinta pada diri Anda dan pasangan.

Lebih dari itu, solusi ini juga sangat baik untuk menciptakan multi orgasme. Bila Anda ingin mencari model petualangan yang lebih seru dalam kegiatan berhubungan seks Anda, maka tempat tidur yang diberi frame logam bisa menjawab semua keinginan Anda. Bahkan yang paling heboh sekalipun.

Setiap tahun kelahiran mempunyai elemen Feng Shui yang berbeda. Bila masalah Feng Shui ini segera diterapkan hubungan seks yang penuh gairah akan segera Anda dapatkan. Berikut ini kita lihat tentang Feng Shui dan unsur yang menyertainya.

UNSUR LOGAM

Anda yang berada dalam pengaruh logam memiliki kekuatan energi erotik yang tinggi. Selain itu Anda juga senang memegang kendali. Posisi yang paling menyenangkan adalah saat berada di atas, dan membuat si dia takluk dalam permainan Anda. Memancing gairah sendiri di bawah tatapannya pun bukan masalah bagi Anda. Posisi yang menantang sangat menggoda untuk dicoba. Suasana sekitar harus menunjang. Segala yang berbau bahaya dan petualangan adalah sumber gairah Anda.

Stimulasi Feng Shui:

Untuk menciptakan energi fisik yang tinggi. Letakkan mengkuk kaca berwarna gelap (biru) di sebelah timur kamar, isi air dan taburkan bubuk gemerlap ke dalamnya. Kombinasi ini akan membuat Anda mempunyai banyak energi dalam menjajal aneka variasi "Shu Ni Cing" tanpa mengenal lelah.

Lampu berbentuk seperti mulut gunung (dengan bola lampu di tengah-tengah lubangnya), bila diletakkan di selatan sudut kamar akan menyeimbangkan kadar aderenalin Anda dan pasangan Anda. Maka, bukan Anda sendiri yang menjadi semangat.

UNSUR KAYU

Mereka yang berada dalam naungan unsur kayu merupakan orang-orang yang perfeksionis. Terutama di tempat tidur. Namun orang-orang dari unsur kayu juga sangat gemar bereksperimen. Jadi

mereka akan bekerja keras mengembangkan aneka tehnik dan melakukannya dengan sempurna.Tanpa cacat dan cela. Pasangan dari unsur kayu akan menuntut pasangannya menjaga tubuhnya dalam kondisi yang sempurna dan ideal. Mereka juga sukarela mengikuti keinginan pesangannya untuk mencoba berbagai posisi yang ditawarkan. Untuk membakar gairah, unsur kayu membutuhkan waktu yang agak lama. Namun, begitu muncul, ia akan dengan mudah mencapai orgasme yang gegap gempita.

Stimulasi Feng Shui:

Orang berunsur kayu menyukai gaya bercinta dengan gerakkan yang lambat, jadi solusi feng shui bagi Anda adalah dengan menempatkan mengkuk dari kayu berwarna hitam atau mangkuk dari kaca berwarna ungu di sudut barat kamar tidur. Hal ini berfungsi untuk mempertahankan ketahanan dalam membangunkan gairah.

Untuk mendapatkan multi orgasme, letakkan lima lilin merah di tempat yang terbuat dari kaca di sudut selatan kamar. Hal ini akan berguna membantu Anda mencapai klimaks yang berkali-kali.


UNSUR AIR

Anda adalah seorang yang sangat romantis. Setiap permainan cinta seakan peristiwa penting yang ingin Anda nikmati hingga titik terakhir. Bercinta serba cepat, bermain dalam lift yang jelas bukan tipe Anda yang berada dibawah pengaruh unsur air. Stimulasi harus melalui proses yang panjang, menyangkut kesiapan fisik maupun pikiran. Bagi Anda kenikmatan berhubungan seks lebih banyak terletak pada proses ketimbang permainan itu sendiri. Bahkan di saat mencapai orgasme pun Anda tetap ingin berfantasi.

Stimulasi Feng Shui:

Nyalakan tiga lilin biru di depan kaca, di sedut utara kamar Anda untuk meningkatkan gairah. Hamparkan kain dengan sulaman benang emas di tempat tidur. Konon pantulan helai benang emas akan memperkaya fantasi seksual Anda.

UNSUR API

Anda yang berada di unsur api, adalah seorang yang serba seru, berani, dan spontan. Segala yang serba heboh adalah bagian dari gaya bercinta Anda. Fantasi seksual Anda terkadang sangat liar dan menjalar ke mana-mana. Tak ada kata tak mungkin dalam kamus bercinta Anda. Memang luar biasa,

Stimulasi Feng Shui:

Untuk membangkitkan gairah seksual Anda yang berada di pengaruhi unsur api hanya dengan melihat gambar-gambar sensasional. Cara termudah adalah memasang cermin besar di langit-langit kamar agar Anda dapat memandang gaya berdua di tempat tidur. Selain seru, pantulan cermin akan meningkatkan laju energi seksual Anda.

Untuk stimulasi laju energi erotis, gantunglah beberapa gambar-gambar yang menggoda inspirasi sensual Anda, misanya foto-foto bikini yang digarap dengan nilai seni tinggi.

UNSUR TANAH

Orang berunsur tanah adalah orang yang sangat sensual. Untuk membangkitkan gairah, mereka memerlukan tenaga besar dan waktu yang cukup lama. Sentuhan tubuh, kedekatan secara emosional

sangat utama bagi mereka dalam mencapai orgasme. Itulah sebabnya mereka yang berunsur tanah sangat menyukai pijatan lembut dan juga oral seks. Suasana kamar yang nyaman, ditambah dengan tumpukan kain-kain lembut dan indah seperti sutra akan meningkatkan energinya.

Stimulasi Feng Shui:

Letakkan gelas kaca yang diisi dengan batu-batu indah atau kristal di sudut sebelah selatan kamar Anda yang berunsur tanah. Gunanya, untuk mengungkap sisi liar sensual Anda.

Untuk meningkatkan sesifitas, letakkan bantal bersarung beludru atau sutra dengan warna-warna penuh gairah (merah dan ungu) di tempat tidur maupun lantai. Semua ini akan meningkatkan energi seksual Anda. Lambat tapi pasti. (Majalah Seks Konseling)

Friday, July 31, 2009

Indonesia Negara Tercepat Penularan HIV/AIDS di Asia

BANDUNG, KOMPAS.com-Rendahnya pengetahuan masyarakat terkait penularan dan pencagahan virus Human Immuno Deficiency Virus (HIV) Acquired Immuno Deficiency Syndrome) AIDS, menjadikan Indonesia sebagai negara tercepat dalam penularan HIV/AIDS di Asia.

Yudhi F Oktaviadhi, penulis buku Syair Untuk Sahabat mengatakan hal itu dalam acara bedah buku Syair Untuk Sahabat dan kampanye AIDS di Sekolah Tinggi Bahasa Asing (STBA) Yapari ABA, akhir pekan.

Dikatakan, informasi berupa poster dan Iklan Layanan Masyarakat (ILM) mengenai HIV, masih belum cukup efektif untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat. Banyak yang salah menangkap pesan dalam poster atau ILM tentang AIDS, terutama para remaja.

Menyadari minimnya informasi yang bisa diperoleh mengenai AIDS, Yudhi yang juga merupakan jurnalis tabloid Bola, mencoba berpartisipasi dengan menulis buku Syair Untuk Sahabat, yang berisi tentang kisah-kisah nyata kehidupan Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA) yang dikumpulkan sejak 2003.

Sebelumnya banyak buku mengenai AIDS tetapi tidak mudah dipahami, karena dalam bentuk cerita dan dengan cara pendekatan yang berbeda, buku ini jadi lebih mudah dipahami. Dikatakan Yudhi, diharapkan masyarakat bisa memahami apa itu AIDS, sehingga tidak keliru dalam meyikapi AIDS, minimal untuk diri sendiri dan orang-orang di sekitar.

Hal yang dijauhi itu virusnya, bukan orangnya, tidak masalah jika hanya bersalaman atau bersentuhan karena hampir 90% ODHA disingkirkan oleh keluarganya sendiri dan tidak diterima di Rumah Sakit (RS).



Juga dibutuhkan ODHA bukan hanya obat penunda kematian, tetapi juga perhatian dan dukungan dari keluarga dan kerabat terdekat. Pengucilan hanya akan mempercapat kematian ODHA karena merasa tertekan, depresi dan tidak diterima.

Dikatakan Yudhi, kematian akibat HIV AIDS, umumnya akibat terlambat diagnosis karena masyarakat Indonesia tidak sadar bahwa virus AIDS bisa menjangkit pada siapapun meski tidak melakukan hubungan seksual, narkoba dan mengonsumsi alkohol. Namun jika mengonsumsi obatan-obatan terlarang secara bersama-sama resikonya lebih besar. Orang yang mimum obat-obatan bersama-sama, dalam waktu tiga atau empat tahun kemudian, 99 persen dapat lebih muda terkena AIDS.

Masih menurut Yudhi, hubungan seksual dengan sesama laki-laki, sangat berisiko dalam penularan AIDS karena dapat menimbulkan luka dan darah yang menjadi media untuk memudahkan penularan. Hubungan sesama jenis menjadi penyebab utama penularan HIV AIDS di Amerika.

ONO
Sumber : Ant

Thursday, July 16, 2009

Perilaku Seks yang Disembunyikan Pria

Bila Anda masih baru berpacaran, biasanya masing-masing pihak masih malu-malu menunjukkan kebiasaan-kebiasaan kecilnya yang mungkin memalukan. Misalnya, ibunya mungkin masih selalu meneleponnya mengingatkan untuk makan. Namun ketika hubungan Anda makin serius, dan berlanjut ke jenjang pernikahan, mungkin Anda merasa sudah mengetahui semua "kebusukan" pasangan Anda. Benarkah? Menurut penelitian baru yang dipublikasikan di The Journal of Sex and Marital Therapy, satu dari 10 pria menyembunyikan perilaku seksual yang serius. Ada dua jenis rahasia yang disimpan pria, demikian pendapat Les Parrott, penulis Crazy Good Sex.
"Hal-hal yang diharapkan para pria bahwa istri atau kekasih mereka mengerti, namun mereka khawatir yang terjadi adalah sebaliknya; dan hal-hal yang sedang mereka coba hindari." Berdasarkan fakta tersebut, majalah Women's Health membuat jajak pendapat yang melibatkan ratusan pria, untuk mempelajari apa yang mereka sembunyikan pada tahap relationship, dan menanyakan pendapat sejumlah pakar. Hasilnya adalah sebagai berikut.

Ketika masih pacaran
Jumlah wanita yang pernah bersamanya. Beberapa pria melebih-lebihkan jumlahnya, agar terkesan lebih berpengalaman. Beberapa yang lain justru merendahkan diri, supaya Anda tidak menuduhnya player. "Pria tahu bahwa jika mereka mengakui jumlah mantan pacar yang banyak, hal itu mengirimkan pesan bahwa mereka tidak ingin berkomitmen," ujar David Buss, psikolog dari University of Texas di Austin, dan penulis The Evolution of Desire. Jika Anda mendapati bahwa ia berbohong mengenai sejarah cintanya, sampaikan bahwa Anda mengetahui hal itu, namun berikan ia kesempatan untuk menjelaskan. "Ia mungkin berbohong karena malu, insecure, atau begitu tertarik pada Anda," kata Ian Kerner, Ph.D., penulis She Comes First: The Thinking Man's Guide to Pleasuring a Woman.

Ia sering nonton film biru. Pornografi yang dinikmati sesekali tidak menjadi masalah. Namun menurut sebuah studi dari Brigham Young University, 87 persen pria menikmati beberapa jenis pornografi setahun terakhir, dan satu dari lima pria menonton film biru setiap hari. Alasannya? Sederhana saja. pria senang melihat wanita telanjang, tapi yang mengkhawatirkan adalah betapa cepatnya mereka tergantung pada gambar-gambar erotis tersebut. Saat menonton pornografi, hormon endorphine dan epinephrine (hormon yang menimbulkan gairah dan kewaspadaan) dilepaskan. Perasaan inilah yang bisa menjadi adiktif, dan akan merugikan ketika mulai mengganggu kehidupan seks Anda berdua. Pertanyaan yang perlu diajukan adalah, apakah ia menggunakannya untuk menghindari sesuatu, demikian menurut sex therapist Sandor Gardos, Ph.D. Jika si dia menyembunyikan koleksi pornografinya, dan mencari-cari alasan untuk tidak bercinta dengan Anda, hati-hatilah.

Ia membandingkan Anda dengan mantan kekasihnya. Si dia mengukur segala hal mengenai diri Anda: wajah, kemampuan Anda di atas ranjang, atau seberapa baik hubungan Anda dengan teman-temannya. Namun hal ini tidak selalu buruk. "Wajar saja kok membuat perbandingan, dan seorang mantan adalah referensinya yang utama," kata Christopher Blazina, Ph.D., guru besar psikologi di Tennessee State University.

Anda tak perlu mengkhawatirkan apa pun, karena mungkin dia justru mengakui kelebihan Anda. Yang perlu diwaspadai adalah jika ia makin sering mengatakan, "Mantanku sering..." atau "Mantan saya dulu enggak pernah..." Hal ini tidak berarti ia belum melupakan mantannya, namun tetap akan menyakitkan bagi Anda, kata Blazina. Katakan saja, cerita-ceritanya tentang mantan kekasih itu membuat Anda tidak nyaman.

Ketika bertunangan
Ia masih bermasturbasi, dan mungkin lebih sering dari yang Anda kira. Duapuluh persen pria yang mengikuti jajak pendapat Women's Health mengakui melakukan masturbasi setiap hari. Sebanyak 33 persen lainnya melakukan "swalayan" tiga kali seminggu, seringkali dilakukan di kamar mandi. Masturbasi sebenarnya adalah perilaku normal, namun jika ia menghindari seks bersama pasangannya atau mengalami kesulitan ereksi saat bersama Anda, hal ini bisa menjadi tanda bahwa kebiasaannya sudah menjadi masalah. "Ada banyak pria yang bercinta dengan pasangannya sekali atau dua kali sebulan, namun bisa masturbasi 20-25 kali," kata psikolog Barry McCarthy, Ph.D., penulis Discovering Your Couple Sexual Style.

Ia berhubungan kembali dengan setidaknya satu mantannya secara online. Teknologi memang memungkinkan siapa pun untuk berhubungan kembali dengan teman lama atau mantan kekasih. Dalam empat tahun terakhir, jumlah orang dewasa yang memiliki account di situs-situs jejaring sosial meningkat empat kali lipat. Para ahli mengatakan bahwa pria berusaha menghubungi mantannya untuk mendapatkan jaminan. Orang senang memiliki backup, tidak untuk membangun hubungan jangka panjang, tetapi sebagai semacam pelarian ketika hubungan mereka saat ini kandas. Jadi, berhati-hatilah jika si dia mengatakan bahwa ia menemukan teman-teman lamanya di Facebook, dan selalu mencari-cari alasan untuk bermain-main di sana.

Ia khawatir tidak akan dapat setia pada pasangannya. Analisa terbaru dari General Social Survey menemukan bahwa hingga 20 persen pria di bawah usia 30 tahun telah tidak setia, yang merupakan peningkatan sebesar 5 persen sejak 15 tahun lalu. Yang lebih parah, budaya kita telah menyebarluaskan mitos bahwa hubungan seks mulai tidak menyenangkan begitu Anda menikah, ujar Parrott. Sebuah studi dari University of North Texas mendapati bahwa pasangan menikah di dalam film jarang digambarkan memiliki kehidupan seks yang baik. "Hal itu merupakan perspektif pria yang umum, khususnya dalam tahun-tahun pertama pernikahan," katanya. Karena itu, tugas Andalah untuk terus meyakinkan si dia bahwa hubungan seks Anda akan terus bergelora.

Ketika telah menikah
Ia ingin bercinta dengan Anda dua kali lebih sering. Sebuah studi menunjukkan bahwa pria menginginkan hubungan intim 50 persen lebih sering daripada yang mereka lakukan saat ini dengan pasangannya. Meskipun demikian, kebanyakan pria memilih tidak mengutarakan hal tersebut. "Mereka mungkin takut, menyampaikan hal tersebut justru akan memperburuk keadaan," ujar Blazina. Ia juga takut alasan mengapa Anda tidak memiliki hasrat sebesar dia adalah karena kemampuannya di ranjang tidak memuaskan. Anda bisa menolongnya dengan sesekali berinisiatif mengajaknya bercinta, dan merespons ajakannya lebih sering. Hasrat Anda memang tidak akan menyamai hasrat si dia, namun setidaknya Anda bisa lebih bersemangat dengan sinyal-sinyal yang dikirimnya.

Ia flirting dengan rekan kerjanya. Dua pertiga orang Amerika melaporkan bahwa kantor mereka menjadi ajang flirting, kata Janet Lever, Ph.D., sosiolog di California State University, Los Angeles. Namun para ahli mengatakan bahwa sebenarnya wajar saja bila tumbuh ketertarikan di ruang kerja. "Rekan kerja adalah target utama," kata Lever, "karena kantor adalah tempat dimana kita menghabiskan paling banyak waktu bersama." Anda tak perlu jadi kalang-kabut mengawasi suami karena hal ini. Menurut Lever, penelitiannya membuktikan hanya 9 persen aksi flirting yang berakhir dengan perselingkuhan, atau perceraian. Namun Anda harus lebih peka jika suami mulai lebih peduli dengan penampilannya, kehidupan seks Anda mulai kacau, ia menyebutkan nama seorang rekan kerjanya lebih sering daripada yang lain, atau tiba-tiba ia makin sering bekerja lembur.

source kompas.com

Sunday, July 5, 2009

Isu Kiamat Tahun 2012 Yang Meresahkan

Di internet saat ini tengah dibanjiri tulisan yang membahas prediksi suku Maya yang pernah hidup di selatan Meksiko atau Guatemala tentang kiamat yang bakal terjadi pada 21 Desember 2012.Pada manuskrip peninggalan suku yang dikenal menguasai ilmu falak dan sistem penanggalan ini, disebutkan pada tanggal di atas akan muncul gelombang galaksi yang besar sehingga mengakibatkan terhentinya semua kegiatan di muka Bumi ini.

Di luar ramalan suku Maya yang belum diketahui dasar perhitungannya, menurut Deputi Bidang Sains Pengkajian dan Informasi Kedirgantaraan, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Bambang S Tedjasukmana, fenomena yang dapat diprakirakan kemunculannya pada sekitar tahun 2011-2012 adalah badai Matahari. Prediksi ini berdasarkan pemantauan pusat pemantau cuaca antariksa di beberapa negara sejak tahun 1960-an dan di Indonesia oleh Lapan sejak tahun 1975.Dijelaskan, Sri Kaloka, Kepala Pusat Pemanfaatan Sains Antariksa Lapan, badai Matahari terjadi ketika muncul flare dan Coronal Mass Ejection (CME). Flare adalah ledakan besar di atmosfer Matahari yang dayanya setara dengan 66 juta kali ledakan bom atom Hiroshima. Adapun CME merupakan ledakan sangat besar yang menyebabkan lontaran partikel berkecepatan 400 kilometer per detik.
Gangguan cuaca Matahari ini dapat memengaruhi kondisi muatan antariksa hingga memengaruhi magnet Bumi, selanjutnya berdampak pada sistem kelistrikan, transportasi yang mengandalkan satelit navigasi global positioning system (GPS) dan sistem komunikasi yang menggunakan satelit komunikasi dan gelombang frekuensi tinggi (HF), serta dapat membahayakan kehidupan atau kesehatan manusia. ”Karena gangguan magnet Bumi, pengguna alat pacu jantung dapat mengalami gangguan yang berarti,” ujar Sri.

Langkah antisipatif

Dari Matahari, miliaran partikel elektron sampai ke lapisan ionosfer Bumi dalam waktu empat hari, jelas Jiyo Harjosuwito, Kepala Kelompok Peneliti Ionosfer dan Propagasi Gelombang Radio. Dampak dari serbuan partikel elektron itu di kutub magnet Bumi berlangsung selama beberapa hari. Selama waktu itu dapat dilakukan langkah antisipatif untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan.Mengantisipasi munculnya badai antariksa itu, lanjut Bambang, Lapan tengah membangun pusat sistem pemantau cuaca antariksa terpadu di Pusat Pemanfaatan Sains Antariksa Lapan Bandung. Obyek yang dipantau antara lain lapisan ionosfer dan geomagnetik, serta gelombang radio. Sistem ini akan beroperasi penuh pada Januari 2009 mendatang.Langkah antisipatif yang telah dilakukan Lapan adalah menghubungi pihak-pihak yang mungkin akan terkena dampak dari munculnya badai antariksa, yaitu Dephankam, TNI, Dephub, PLN, dan Depkominfo, serta pemerintah daerah. Saat ini pelatihan bagi aparat pemda yang mengoperasikan radio HF telah dilakukan sejak lama, kini telah ada sekitar 500 orang yang terlatih menghadapi gangguan sinyal radio.Bambang mengimbau PLN agar melakukan langkah antisipatif dengan melakukan pemadaman sistem kelistrikan agar tidak terjadi dampak yang lebih buruk. Untuk itu, sosialisasi harus dilakukan pada masyarakat bila langkah itu akan diambil.Selain itu, penerbangan dan pelayaran yang mengandalkan satelit GPS sebagai sistem navigasi hendaknya menggunakan sistem manual ketika badai antariksa terjadi, dalam memandu tinggal landas atau pendaratan pesawat terbang.
Perubahan densitas elektron akibat cuaca antariksa, jelas peneliti dari PPSA Lapan, Effendi, dapat mengubah kecepatan gelombang radio ketika melewati ionosfer sehingga menimbulkan delai propagasi pada sinyal GPS.Perubahan ini mengakibatkan penyimpangan pada penentuan jarak dan posisi. Selain itu, komponen mikroelektronika pada satelit navigasi dan komunikasi akan mengalami kerusakan sehingga mengalami percepatan masa pakai, sehingga bisa tak berfungsi lagi.Saat ini Lapan telah mengembangkan pemodelan perencanaan penggunaan frekuensi untuk menghadapi gangguan tersebut untuk komunikasi radio HF. ”Saat ini tengah dipersiapkan pemodelan yang sama untuk bidang navigasi,” tutur Bambang.

Yuni Ikawati
Sumber : Kompas Cetak

Menyimpan HP di Celana Bikin Sperma Letoy

Bila Anda selama ini mempunyai kebiasaan suka menyimpan telepon genggam di dalam saku celana, sebaiknya mulai sekarang mengubah kebiasaan tersebut. Pasalnya pengguna telepon genggam yang sering menaruh telepon genggamnya di dalam kantung celana, memiliki jumlah sel sperma yang lebih sedikit dan memiliki risiko kanker testis lebih tinggi (pria) atau risiko kanker indung telur yang lebih tinggi (perempuan).
Satu penelitian yang dilakukan Departement of Obstetrics and Gynecology University of Szeged, menunjukkan bahwa pria yang menaruh telepon genggam dekat selangkangan, memiliki risiko jumlah sperma yang menurun sampai 30%. Jaringan pada tubuh bagian bawah memang menyerap radiasi lebih cepat dibandingkan kepala.
Tim ilmuwan Hongaria yang melakukan penelitian ini menyimpulkan, pria yang terlalu sering menyimpan telepon genggamnya di pinggang atau saku celana akan mengalami masalah kesuburan. Menurut Dr Imre Fejes, juru bicara tim peneliti ini, konsentrasi dan kualitas sperma pada pria yang terkena radiasi telepon genggam berkepanjangan, lebih buruk ketimbang sperma pada pria yang jarang membawa telepon genggam.


Fejes dan timnya berkesimpulan setelah menganalisa sperma 221 pria pemakai telepon seluler. Pria relawan itu ditanyai kebiasaan mereka menaruh dan memakai telepon genggam. Fejes kemudian menyimpulkan bahwa kebiasaan memakai telepon seluler, menurunnya konsentrasi dan kualitas sperma. Jadi jumlah sperma pria pemakai handphone seharian akan berkurang hingga 30 persen. dan sperma yang tersisapun kebanyakan berenang secara tak normal. Tentu saja ini mengurangi kesempatan untuk pembuahan. (nls/nls)

Sp: http://www.wartaone.com/articles/11188/1/Menyimpan-HP-di-Celana-Bikin-Sperma-Letoy/Halaman1.html

FACEBOOK MENGANCAM KESEHATAN MENTAL

Beberapa waktu lalu muncul laporan mengenai tanda-tanda orang kecanduan Facebook atau situs jejaring sosial lainnya, misalnya Anda mengubah status lebih dari dua kali sehari dan rajin mengomentari perubahan status teman. Anda juga rajin membaca profil teman lebih dari dua kali sehari meski ia tidak mengirimkan pesan atau men-tag Anda di fotonya. Laporan terbaru dari The Daily Mail menyebutkan, kecanduan situs jejaring sosial seperti Facebook atau MySpace juga bisa membahayakan kesehatan karena memicu orang untuk mengisolasikan diri. Meningkatnya pengisolasian diri dapat mengubah cara kerja gen, membingungkan respons kekebalan, level hormon, fungsi urat nadi, dan merusak performa mental. Hal ini memang bertolak belakang dengan tujuan dibentuknya situs-situs jejaring sosial, di mana pengguna diiming-imingi untuk dapat menemukan teman-teman lama atau berkomentar mengenai apa yang sedang terjadi pada rekan Anda saat ini.
Suatu hubungan mulai menjadi kering ketika para individunya tak lagi menghadiri social gathering, menghindari pertemuan dengan teman-teman atau keluarga, dan lebih memilih berlama-lama menatap komputer (atau ponsel). Ketika akhirnya berinteraksi dengan rekan-rekan, mereka menjadi gelisah karena "berpisah" dari komputernya. Si pengguna akhirnya tertarik ke dalam dunia artifisial. Seseorang yang teman-teman utamanya adalah orang asing yang baru ditemui di Facebook atau Friendster akan menemui kesulitan dalam berkomunikasi secara face-to-face.
Perilaku ini dapat meningkatkan risiko kesehatan yang serius, seperti kanker, stroke, penyakit jantung, dan dementia (kepikunan), demikian menurut Dr Aric Sigman dalam The Biologist, jurnal yang dirilis oleh The Institute of Biology.



Pertemuan secara face-to-face memiliki pengaruh pada tubuh yang tidak terlihat ketika mengirim e-mail. Level hormon seperti oxytocin yang mendorong orang untuk berpelukan atau saling berinteraksi berubah, tergantung dekat atau tidaknya para pengguna. Beberapa gen, termasuk gen yang berhubungan dengan sistem kekebalan dan respons terhadap stres, beraksi secara berbeda, tergantung pada seberapa sering interaksi sosial yang dilakukan seseorang dengan yang lain. Menurutnya, media elektronik juga menghancurkan secara perlahan-lahan kemampuan anak-anak dan kalangan dewasa muda untuk mempelajari kemampuan sosial dan membaca bahasa tubuh. "Salah satu perubahan yang paling sering dilontarkan dalam kebiasaan sehari-hari penduduk Inggris adalah pengurangan interaksi dengan sesama mereka dalam jumlah menit per hari. Kurang dari dua dekade, jumlah orang yang mengatakan bahwa tidak ada orang yang dapat diajak berdiskusi mengenai masalah penting menjadi berlipat." Kerusakan fisik juga sangat mungkin terjadi. Bila menggunakan mouse atau memencet keypad ponsel selama berjam-jam setiap hari, Anda dapat mengalami cidera tekanan yang berulang-ulang. Penyakit punggung juga merupakan hal yang umum terjadi pada orang-orang yang menghabiskan banyak waktu duduk di depan meja komputer. Jika pada malam hari Anda masih sibuk mengomentari status teman Anda, Anda juga kekurangan waktu tidur. Kehilangan waktu tidur dalam waktu lama dapat menyebabkan kantuk berkepanjangan, sulit berkonsentrasi, dan depresi dari sistem kekebalan. Seseorang yang menghabiskan waktunya di depan komputer juga akan jarang berolahraga sehingga kecanduan aktivitas ini dapat menimbulkan kondisi fisik yang lemah, bahkan obesitas.
Tidak heran jika Dr Sigman mengkhawatirkan arah dari masalah ini. "Situs jejaring sosial seharusnya dapat menjadi bumbu dari kehidupan sosial kita, namun yang kami temukan sangat berbeda. Kenyataannya situs-situs tersebut tidak menjadi alat yang dapat meningkatkan kualitas hidup, melainkan alat yang membuat kita salah arah," tegasnya. Namun, bila aktivitas Facebook Anda masih sekadar sign in, mengonfirmasi friend requests, lalu sign out, tampaknya Anda tak perlu khawatir bakal terkena risiko kanker, stroke, bahkan menderita pikun.


Sumber: http://perempuan.kompas.com/read/xml/2009/03/02/13092730/Facebook.Mengancam.Kesehatan.Mental

Pemakaman Jackson Dijadwalkan pada 7 Juli

Setelah sejumlah rencana untuk menampilkan jasad bintang pop Michael Jackson di depan umum di ’Neverland Ranch’ gagal, kini tersiar kabar bahwa jasad King of Pop Jackson akan disemayamkan terlebih dahulu di Staples Center, Los Angeles sebelum dikebumikan pada Selasa (7/7) pekan depan.Tabloid Inggris Sun, yang telah menerbitkan bocoran hasil otopsi bintang pop itu, mengutip sejumlah sumber menyebutkan, pemakaman akan dimulai pada pukul 10.00 waktu setempat di kawasan yang menjadi markas tim bola basket LA Lakers.Pihak AEG Live,

panitia pelaksana konser kembalinya Jackson di stadion O2 London, menyebutkan ruangan tersebut berkapasitas 20.000 kursi dan diperkirakan akan terisi sepenuhnya. Pada pelaksanaanya, AEG juga berencana menempatkan layar-layar raksasa di luar stadion untuk ribuan orang yang tidak bisa masuk ke dalam.Sebelumnya, berita-berita dari Los Angeles menyatakan, rencana pemakaman Michael Jackson tetap tak menentu, setelah rencana pemakaman di Neverland Ranch, milik bintang pop itu, dikesampingkan.Surat kabar The Los Angeles Times sebelumnya melaporkan harapan keluarga Jackson untuk memakamkan legenda musik tersebut di Ranch impiannya, namun telah pupus karena para pejabat lokal di distrik Santa Barbara tak bisa mengelak dari peraturan yang berlaku di wilayahnya.




Menurut laporan sebelumnya, jasad Jackson akan diperlihatkan kepada umum di Neverland, Jumat, sebelum upacara pribadi oleh keluarganya di Ranch itu, Ahad.
Sejumlah penggemar dan media internasional bergegas datang ke kota kecil Los Olivos di dekat Neverland, menyusul tersiarnya laporan tersebut. Hotel di seluruh daerah di sekitarnya dipenuhi pesanan hanya dalam waktu beberapa jam.Menurut laporan media setempat, upacara pemakaman di tempat yang memiliki daya tampung besar seperti Staples Center atau Coliseum di kota itu kini sedang dipertimbangkan untuk digunakan, dan jasad Jackson mungkin dikuburkan di pemakaman kota.Senin lalu, pengadilan memberi Katherine Jackson, ibu sang bintang, hak asuh sementara atas anak-anak penyanyi itu, yakni Prince Michael (12), Paris (11), dan Prince Michael II (7). Proses selanjutnya akan ditetapkan tanggal 6 Juli. Jackson diduga meninggal karena jantungnya tiba-tiba berhenti berdenyut pada Kamis (25/6), pada usia 50 tahun. Penyebab pasti kematiannya belum diketahui sementara menunggu hasil pemeriksaan toksiologi. (ANT/EH)

By: Kompas

Monday, June 29, 2009

Seks Berdiri Cegah Kehamilan?

ADA banyak cara mencegah kehamilan. Salah satunya dengan ML berdasarkan kondisi, seperti melakukan seks dengan cara berdiri. Tapi, benarkah melakukan hubungan seks dengan cara berdiri bisa mencegah kehamilan?Pada prinsipnya, kehamilan terjadi kalau ada sperma masuk melalui Mrs V dan berhasil membuahi sel telur yang dikeluarkan pada saat subur. Di luar masa subur wanita, ML tidak mungkin menimbulkan kehamilan. Jika dilihat dari posisi ML, dalam posisi manapun akan tetap memberikan kemungkinan terjadi kehamilan.

Namun posisi yang paling baik untuk menghasilkan kehamilan adalah lelaki di atas, karena sperma tertimbun di sekitar mulut rahim lebih lama.ML dengan posisi berdiri, memang memungkinkan sperma segera keluar kembali, tidak sempat tertimbun di sekitar mulut rahim. Karena itu, secara teoritis, kemungkinan terjadi kehamilan lebih kecil bila dibandingkan dengan posisi pria di atas.Hanya saja secara statistik, kemungkinan terjadi kehamilan tetap ada. Artinya, ML dengan posisi berdiri tidak dapat digunakan sebagai cara untuk mencegah kehamilan.
Sperma yang masuk melalui vagina pastilah akan keluar kembali.


Justru aneh kalau tidak keluar kembali. Ingat, sel-sel spermatozoa yang terkandung di dalam cairan spermalah yang diperlukan untuk terjadinya kehamilan. Sel-sel spermatozoa itulah yang bergerak masuk ke dalam rahim mencari sel telur untuk dibuahi. (INL/L1)

Mbah Surip yang Fenomenal

siapa yang menyangka jika lagu Mbah Surip yang berjudul Tak Gendong kemana-mana menjadi fenomenal bahkan sempat nangkring dibeberapa stasiun Radio ibukota. Mbah Surip, yang kini ternama di Tanah Air berkat ring back tone lagu Tak Gendong, lebih dulu dikenal dengan seruan, "I love you full"-nya dan dandanan ala legenda regage (mendiang) Bob Marley.Rambut gimbal setia menemani penampilan lelaki bernama asli Urip Ariyanto ini.

Dikisahkan oleh Mbah Surip, rambut gimbalnya merupakan kreasi dari para pelukis di Pasar Seni Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta. "Pasti dikira wig ya. Ini dikerjain sama teman-teman saya, pelukis Ancol," tutur pria asal Mojokerto, Jawa Timur, ini.Ia pun menceritakan proses penggarapan rambut yang menurutnya sudah menemaninya sejak 1996, selama pemerintahan lima presiden--dari Soeharto, BJ Habibie, Abdurrahman Wahid, Megawati, dan Susilo Bambang Yudhoyono. "Jadi, ini disiram cat, lalu digulung gimbal, terus diikat tali. Talinya, dari yang harganya 50 perak sampai 700 perak," paparnya.Untuk merawat rambutnya, aku Mbah Surip, ia menggunakan shampo kucing anggora. Kalau tidak, sambungnya, rambutnya bisa rusak.


Selain rambut gimbalnya, topi rajut warna-warni seperti yang dikenakan oleh Bob Marley, juga bertengger di kepala Mbah Surip.Aku Mbah Surip--yang setidaknya sudah menghasilkan lima album dari 1997 hingga 2004, termasuk album Tak Gendong (2003)--baru belakangan ini saja ia bisa tampil bersih dan rapi. "Dulu penampilan saya lebih kacau dari ini. Pokoknya, enggak bisa dibayangin. Ini saja baru lebih bersih," ujarnya. (Kompas.com)

Final Copa Indopnesia 2009 MENGECEWAKAN

Sepak bola Indonesia kembali menorehkan kegetiran. Final Copa Dji Sam Soe Indonesia (CDSSI) 2008 harus berakhir dengan pemogokan pemain Persipura Jayapura. Persipura pun dinyatakan kalah walk out dalam kedudukan kalah 0-1 dari Sriwijaya FC, Minggu (28/6).Duel bergengsi yang mempertemukan Sriwijaya FC sebagai juara bertahan dan Persipura sebagai juara Liga Super Indonesia itu memang menuai ketidakpuasan. Badan Liga Indonesia baru menetapkan Stadion Stadion Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, sebagai tempat penyelenggaraan pada awal bulan ini. Sriwijaya FC yang akhirnya lolos ke final mendapat keuntungan karena bisa bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

Akhir buruk pada laga kali ini sangat berseberangan dengan awal pertandingan yang dibuka dengan seremoni meriah. Ratusan penari dilibatkan untuk mengawali dibukanya perebutan gelar juara musim ini.Setelah peluit kick-off dibunyikan, pertandingan pun berjalan menarik. Kedua tim tidak ragu bertukar adegan keras untuk menghalau serangan lawan. Anak-anak Papua bermain cepat dan berulang kali melakukan tikaman melalui Boaz Solossa. Namun, kiper Sriwijaya FC Ferry Rotinsulu bermain baik dan berkali-kali menggagalkan upaya Boaz, David Da Rocha, maupun Ernest Jeremiah.
Dua menit sebelum istirahat, gawang Ferry kembali mendapat dua ancaman maut. Ancaman pertama datang ketika Ferry berupaya menangkap tendangan lambung dari sayap kiri. Tangkapannya tidak sempurna, tapi bola membentur tiang dan kembali ke tangan sang kiper. Semenit kemudian, tendangan bebas David Da Rocha menuju pojok kiri gawang. Kali ini Ferry berhasil menepisnya.Di babak kedua, Persipura kembali menunjukkan serangan-serangan cepat. Namun, justru tuan rumah berhasil mencetak gol pada menit ke-51. Mohammad Nasuha mengirim umpan silang dari sayap kiri dan Anoura Obiora berhasil menanduknya di antara kepungan lawan.

Gol itu membuat serangan “Laskar Wong Kito” kian deras. Tak lama kemudian, sebuah kemelut terjadi di gawang Jendry Pitoy, namun anak-anak asuh Rahmad Darmawan gagal memanfaatkannya menjadi gol.
Persipura membalas kemelut tersebut. Pada menit ke-60, Ian Kabes berhasil mendapat bola di kotak penalti. Tiba-tiba Ferry datang dan berusaha menghalau bola, tapi gerakannya justru menjatuhkan Jeremiah. Bola muntah disambar oleh Boaz, tapi tendangannya mengenai tangan lawan dan keluar lapangan.
Wasit Purwanto tak meniup peluit tanda pelanggaran dan ini membuat kubu Persipura marah. Sejumlah pemain Persipura mendorong wasit dan mengakibatkan kericuhan di lapangan. Tim “Mutiara Hitam” kemudian mogok bermain sehingga laga dihentikan beberapa menit. Puluhan suporter Persipura turun ke lapangan dan membujuk timnya untuk kembali bermain.
Hingga 45 menit penghentian waktu, “Mutiara Hitam” tetap menolak melanjutkan pertandingan. Ketua Umum PSSI Nurdin Halid pun harus turun ke lapangan dan meminta keterangan dari wasit. Namun, tetap tidak ada keputusan dari sang pengadil.
Beberapa menit kemudian, Gubernur Sumatera Selatan Alex Nurdin pun turun dari bangku penonton. Di lapangan, Alex mengimbau agar para suporter khususnya pendukung Sriwijaya FC untuk tidak melakukan keonaran usai pertandingan.
Dalam wawancara dengan stasiun televisi TVOne, Nurdin menyatakan kekecewaannya terhadap aksi mogok Persipura. Namun, ia juga memahami perasaan “Mutiara Hitam” yang merasa dirugikan oleh keputusan wasit. “Saya berikan waktu 15 menit (kepada Persipura untuk melanjutkan laga), kalau tidak ya peraturan harus ditegakkan,” tegasnya.
Setelah lebih dari satu jam penghentian, wasit memutuskan Sriwijaya FC sebagai pemenang.

Susunan pemain:
Sriwijaya FC: Ferry Rutinsulu; Charis Yulianto, Joel Tsimi, Ambrizal, Christian Warobay (Gerald Pangkali 40), Toni Sucipto; Zah Rahan, M. Nasuha, Obiora; Keith Kayamba, Ngon A Djam.
Persipura: Jendry Pitoy; Jack Komboy, Bhio Paulin, Igbonefo, Ricardo Salampessy; Eduard Ivakdalam, Imanuel Wanggai, David Da Rocha (Stevie Bonsapia 57), Ian Kabes; Boaz Sollosa, Ernest Jeremiah.

Sumber: Kompas.com

Saturday, June 27, 2009

Diskursus Seks Di Antara Filsafat Dan Sastra

Filsafat dapat diucapkan lewat sastra, sementara sastra itu sendiri sekaligus dapat bertindak sebagai filsafat. Dalam perkembangan karya sastra sendiri dari zaman Balai Pustaka sampai sekarang, pemakaian filsafat dalam karya sastra berbeda-beda. Hal ini disebabkan karena perbedaan lingkungan sosialnya dan perkembangan zaman. Kita tahu sebelum pecah perang dunia ke-II, gaung filsafat dalam karya sastra masih sangat kurang. Namun setelah tahun 1960-an, riak-riak Eksistensialisme dan Absurdisme menjamur memenuhi novel-novel Iwan Simatupang, bahkan sampai sekarang, gema filsafat dalam karya sastra masih ada dan akan terus terasa. Terpengaruh dari pengarang-pengarang filsafat, Albert Camus dan Jean Paul-Sartre pasca perang dunia ke-II.

Para sastrawan di Indonesia mulai menggali eksistensialisme yang ada dalam dirinya. Salah satu unsur penting dalam eksistensialisme adalah filsafat ketakutan seperti yang ditunjukkan oleh Mochtar Lubis dalam novelnya yang berjudul Jalan Tak Ada Ujung (1952). Eksplorasi tentang ketakutan, tentang hakekat ketakutan, mewarnai karya-karyanya. Walau dalam novel ini Mochtar Lubis mengutip kata-kata dari Jules Romantis, mengenai makna akan ketakutan. Mochtar Lubis tetap dijadikan pioner dalam filsafat sastra di Indonesia.
Muncul kemudian yang namanya allienisme dan absurditas. Allienisme merupakan perasaan kesendirian yang tiba-tiba muncul dalam diri seseorang ketika orang itu berada di keramaian. Hubungan dengan tetangga dan yang tidak begitu akrab karena sibuk pada pekerjaan atau pikiran masing-masing juga merupakan pengejawantahannya.
Contoh novel yang terdapat unsur Allienisme adalah novel-novel milik Iwan Simatupang, Putu Wijaya, Kuntowijoyo dan lain-lain. Absurdisme juga dianggap sebagai simpul eksistensialisme. Pada hakekatnya pengertian dari absurdisme adalah betapa tidak “bermaknanya” kehidupan kita. Landasan pemikiran tentang wacana absurdisme yang dikemukakan pertama kali oleh Albert Camus adalah sebuah mitologi Yunani kuno tentang Sisipus. Pada saat mendorong batu ke atas Sisipus merasa bahagia karena menggangap kehidupannya kini bermakna. Setelah sampai puncak bukit dan kemudian mengelinding kembali ke bawah, dia mendorongnya kembali keatas bukit. Demikianlah pekerjaan Sisipus terus menerus, sama halnya perjalanan kita. Perkembangan sastra pun menjadi bermacam-macam, antara lain berbentuk karya sastra anti logika, anti plot, anti perwatakan dan lain sebagainya. Absurdisme dalam karya sastra dapat kita temukan pada karya Iwan Simatupang, Putu Wijaya, Kuntowijoyo, Danarto, Yulius Sriaranamual. Absurdisme makin menjadi mantap tatkala, kita sering melihat kesemrawutan dalam realitas kehidupan kita. Awal Millenium, muncul novel-novel yang juga menganut aliran seperti ini. Supernova karya Dewi Lestari; Larung, Saman milik Ayu Utami. Ke-absurd-an penceritaan dan plot yang meloncat-loncat menjadikan karya-karya mereka mampu menambah khasanah kesastraan di Indonesia. Gunawan Mohamad berpendapat mengenai muatan seks dalam karya sastra; ada tiga sikap dalam karya sastra Indonesia tehadap persoalan seks dan penggambaran seks. Pertama, karya-karya yang berusaha mempersoalkan seks tetapi tidak berani menggambarkannya, karya-karya yang dalam istilah Harry Aveling memperlakukan persoalan seks itu sebagai ”mawar berduri.” Kedua, karya-karya yang mempersoalkan seks dan menggambarkannya dengan cara ”meneriakkannya dengan keras-keras.” Karya-karya yang demikianlah yang mungkin digolongkan sebagai karya-karya ”pornografis”, yang menggambarkan peristiwa erotis secara eksplisit. Ketiga, karya-karya yang mempersoalkan seks sebagai bagian dari kehidupan manusia yang wajar dan menggambarkannya secara wajar pula, antara lain seperti yang tersirat dalam cerpen-cerpen awal Umar Kayam dan puisi-puisi Sitor Situmorang. Sejarah mencatat bahwa kontroversi atas terbitnya sebuah karya sastra lebih sering karena faktor ketidak siapan masyarakat bersangkutan (sebagai pembaca) atau birokrat (Penguasa Politis, Spiritual, Moral) dalam menghadapi ekspresi individu yang bertentangan dengan tata nilai kolektif. Seabad silam ketika Gustava Flaubert di Prancis menerbitkan sebuah buku yang berjudul Madame Bovary, banyak orang tersentak karena karya sastra itu dengan terbuka menyerang Hipokrisi kelakuan seks kaum elite masyarakatnya. Dalam novel itu bercerita tentang perselingkuhan istri lelaki terhormat Emma Bovary yang justru menemukan kebahagiaan di luar pernikahannya dengan berselingkuh dengan tukang kebun suaminya. Merupakan sebuah tamparan telak bagi sebuah konstruksi mapan dan tak menghendaki kritikan. Itu pula yang terjadi di sini dengan belenggu karya Armijn Pane (1940), yang kemudian menjadi perdebatan diantara para penelaah sastra. Merunut sejarah munculnya karya sastra yang bermuatan seks, adalah ketika pada ujung 1960-an hingga awal 1970-an terjadi revolusi seks di Amerika Serikat sebagai reaksi atas perang yang terus dikobarkan di mana-mana (Korea, Vietnam) oleh generasi tua mereka yang berpandangan patriarkis, di mana keterbukaan seks menjadi senjata kaum muda untuk memberontak dan rasa takut pada maut (“Make love, not war!”), sejumlah nama sastrawan-sastrawan muncul sebagai ikon.
Salah satunya, Anais Nin (1903-1977) seorang perempuan keturunan Prancis yang punya talenta tinggi dalam menggarap novel dan cerpen dengan muatan seksualitas secara ekplisit. Di ujung usianya namanya dikukuhkan menjadi ikon feminis dan penulis garda depan di negerinya seiring pergerakan zaman. Dalam pengantar kumpulan buku kumpulan cerita erotisnya, Delta of Venus: Erotica (1969), Nin berpendapat bahwa yang dilakukannya adalah mencoba menulis kan aspek seksualitas perempuan dari sudut pandang dan penghayatan perempuan sendiri, bukan seksualitas perempuan dari kacamata lelaki. Dari kacamata inilah kemudian Ayu Utami, Djenar Maesa Ayu, dan Herlinatiens memuat seks pada karya-karya mereka. Mungkin bukan hanya sekadar seks yang mereka coba vokalkan, melainkan juga unsur politis, terutama kebijakan pemerintahan yang masih menganut militerisme dan segala kekuasaan patriarkis. Dengan ke-absurd-an penceritaan tentunya.

Mungkin pada zaman Balai Pustaka saat itu kesemrawutan ada pada unsur instrinsiknya masih belum sepenuhnya terjadi. Pada masa itu alur, perwatakan dan logika penceritaan masih bisa kita nalar dan mengalir secara linier, hingga memudahkan kita dalam mengikuti cerita. Ini bisa kita lihat pada novel-novel Azab dan Sengsara karangan Merari Siregar (1920), Siti Nurbaya karangan Marah Rusli (1922) dan Salah Asuhan karangan Abdul Muis (1928). Pemuatan unsur seks pun belum merebak, karena pada zaman itu pengaruh feodalisme masih kuat mengakar di masyarakat. Ada sebuah hal baru juga yang mengebrak dalam penciptaan karya sastra pada awal lahirnya Balai Pustaka. Yaitu, sebuah pengembanggan baru tentang wawasan penciptaan karya sastra oleh Merari Siregar dalam novelnya Azab dan Sengsara. Dalam novel itu tidak lagi terikat dengan sastra lama. Ini bisa dilihat dengan settingnya yang keluar dari main stream istana sentris, mulai meninggalkan wacana hikayat, tokohnya merefleksikan keangkuhan dari lingkungan rakyat, temanya adalah perjuangan manusia sehari-hari bukan lagi realitas dongeng. Pada awal masa Pujangga Baru tahun 1930-an. Pengembangan unsur-unsur intrinsik masih belum berbeda jauh dengan Balai Pustaka. Walaupun begitu, Belenggu karya Armijn Pane merupakan revolusi terhadap novel-novel yang dibarui oleh Azab dan Sengsara, Siti Nurbaya atas individualisme yang memenuhi kriteria estetik dalam karya itu. Pada tahun 1950-an terjadi perpecahan dalam hal pemikiran mengenai karya sastra. Pemikiran antara sastra Humanis Universal diwakili oleh kelompok Manifes Kebudayaan dengan sastra Proletar (Realisme Sosialis) diwakili Lekra. Manifes Kebudayaan mengginginkan untuk dapat disandingkan dengan Manifesto Politik Republik Indonesia. Namun hal ini ditolak oleh Bung Karno, karena Manifesto Politik Republik Indonesia sebagai pancaran Pancasila tidak mungkin didampingi dengan manifesto-manifesto lain, apalagi kalau manifesto itu sudah menunjukkan sikap apatis terhadap revolusi dan memberi kesan berdiri sendiri. Pada bangsa yang heterogen, kita seperti berpijak pada dua dunia yang saling berhubungan, dan tidak mungkin kita pisahkan-pisahkan—sub-kebudayaan kita masing-masing di lain pihak kebudayaan bangsa Indonesia seluruhnya. Baik sadar atau tidak sadar, kita sering dihadapkan pada kerinduan kita akan makna arkitipal, rindu akan sub kebudayaan yang telah melahirkan, membesarkan dan mendoktrin hidup kita masing-masing. Linus Suryadi A.G, Y.B Mangunwijaya, Umar Kayam, Ahmad Tohari, Darmanto Yatman dan lain-lain pada tahun 1970 sampai dengan tahun 1980, dalam kerinduan arkitipalnya masing-masing telah menggali kebudayaan Jawa dalam karya-karyanya. Polarisasi masyarakat Indonesia juga akan mempengaruhi sastra. Warna lokal akan tumbuh sejalan dengan makin terasanya polarisasi. Apakah nantinya karya sastra semacam ini akan dimasukkan dalam dalam sastra nasional atau daerah yang berbahasakan Nasional, tentunya tergantung pada pada mutu karya sastra itu sendiri. Tumbuh suburnya sastra sufi akhir-akhir ini, seperti misal sastra transendental, juga merupakan pengejawantahan kerinduan akan arkitipal. Namun juga terdapat misi tersembunyi bagi sebagian pengarangnya, yaitu sebagai penyeimbang karya-karya sastra yang sarat akan muatan seks yang kemudian dianggap tabu oleh sebagian orang. Sekaligus sebagai solusi dekadensi moral yang semakin semrawut di Indonesia. Taufik Ismail dan Danarto, yang masih aktif berjuang di jalan ini, mengharapkan kelak negerinya akan terkurangi dari polusi kemerosotan akhlak dan membangun kembali nilai luhur budaya masyarakat yang sekarang mulai runtuh.



Friday, June 26, 2009

INTERLUDE DIBAWAH LANGIT TERNATE

Hampir Dua atau 3 pekan lalu kegelapan meyelimuti Utara-Selatan Kota Ternate, rasa itu menyelusup hingga kedalam kepekatan malam berbaur dengan rhytme keterasingan tatkala keakuan luruh pada symponi lampu-lampu jalan dengan rinai yang terus berkejaran didepan Hotel Amara hingga meretas jauh di balik pungung bukit pelangi. Dimensi ruang dan waktu lebih temaknai ketika disini. Ya! Disini dalam keangkuhan sesaat puncak Kalamata yang sempat menoreh hikayat keangkuhan sejarah jalur-jalur suteranya. Lintasan kesadaran itu menyentakku pada cerita seorang kawan dalam hidupnya yang begitu sigap mengukur jalan dengan profesinya sebagai tukang ojek.

Pada malam yang terbalut dengan kesepian dan kedinginan yang saling memagut kesendiriannya. Ada hentakkan music yang cenderung hingar bingar dari balik kaca Ray Ben sedan Yaris dengan cekikikan yang menggoda dari pemilik suara-suara manja dua orang remaja yang seolah paradoks dengan nuansa malam saat itu. Entah dengan satu skenario yang memang sudah direncakan Tuhan, akhirnya dua pasang sejoli yang kontras secara usia itu tepaksa harus bertemu dengan kawanku, sebab Yaris dalam tunggangan mereka harus ngadat ditengah kegelapan malam dengan rinai dan sepi yang masih membalut malam.
Pertanyaan kemudian apa gerangan dengan cuaca yang kurang bersahabat pada malam itu, justru kedua gadis manis itu tetap saja menggelayut manja dalam dekapan dua lelaki dewasa yang sepintas terlihat lebih pantas menjadi om atau bapak mereka.

Atau memang benar bahwa itu adalah kedua orang tua mereka, akh.. terlalu instan rasanya untuk menilai atau jangan sampai pada suudzon yang tak berkesudahan. Lupakan dan kembali pada hati yang selalu bersih untuk tidak berpikir yang macam-macam. Meskipun sikap yang mereka tampakkan ada kemanjaan yang tak biasa terlalu mendustai kenyataan dengan bahasa tubuh yang terlihat.

Monday, June 15, 2009

TANYA-JAWAB SOAL RISIKO BEROPINI DI BLOG, MILIS DAN MEDIA ONLINE


Satrio Arismunandar

Apa sesungguhnya yang paling berbahaya bagi netter jika mereka mengeluarkan opini atau curhat atau komplain di dunia maya?

Bahayanya, sekali kita menulis sesuatu di dunia maya, tulisan itu seperti punya nyawa sendiri. Ia lepas dari kontrol kita dan kita tak bisa menariknya lagi. Orang lain bisa mem-forward opini itu ke mana-mana tanpa bisa kita halangi. Bahkan orang itu bisa mengubah isi opini kita, mendramatisasi, menambahkan sesuatu, menghapus bagian tertentu, dan sebagainya. Bagi orang lain yang menerima pesan itu, mereka tahunya kita adalah penulisnya.

Jika curhat/komplain itu hanya berupa lampiasan emosi belaka, apakah juga bisa dituntut secara hukum?Apakah tidak ada hal untuk membela diri bahwa saat itu kita sedang dalam kondisi emosi, sama seperti orang yang membunuh karena emosi kan ada peringanan hukuman?

Opini tertulis saya kira berbeda dengan reaksi spontan, seperti ketika orang sedang marah atau kalap. Jika kita diserang orang dengan pisau, secara refleks kita bisa menangkis atau balas memukul untuk membela diri. Tetapi menulis opini butuh waktu cukup lama, sehingga dalih reaksi spontan (refleks) itu menurut saya sulit dipertahankan di pengadilan. Tulisan, seperti juga karya jurnalistik, akhirnya akan dinilai dari fakta dan data yang terkandung di dalamnya,

seberapa jauh data itu memang bisa dipertanggungjawabkan atau dibuktikan kebenarannya. Maka, apakah kita sedang emosi ataupun tidak, kita tetap harus berhati-hati ketika menulis sesuatu yang akan dibaca oleh banyak orang di dunia maya.




Tayangan “Termehek-mehek”, ternyata bohong…

Program televisi Termehek-Mehek membohongi penonton, karena tidak seluruh tayangan berdasarkan realitas, kata Wakil Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Pusat (KPI), Fetty Fajriati Misbach.

“Mereka bilang itu reality show, padahal bukan. Itu membohongi masyarakat,” kata dia usai sosialisasi hasil pemantauan KPI di Batam, Kamis (11/6).

Menurut dia, tayangan Termehek-Mehek tidak sepenuhnya kisah nyata, karena telah dibumbui. Seharusnya, tim program Termehek-Mehek jujur dengan menyebut Termehek-Mehek sebagai drama reality, bukan reality show.Selain itu, pemberitahuan di akhir acara yang kira-kira berbunyi: ‘Tayangan ini telah mendapatkan persetujuan semua pihak yang terlibat’, juga bukti pembohongan, kata Fetty.“Dengan tulisan itu, seolah-olah ini tayangan nyata,” kata dia.Di tempat yang sama, perwakilan Trans Coorporation, Panca, mengakui Termehek-Mehek tidak murni kisah nyata, melainkan drama reality.“Dari awal, kita maunya drama reality, tapi AC Nielsen tidak memiliki genre itu,” kata dia.

Ia menduga pengkotakan reality show untuk Termehek-Mehek akan menjadi masalah. Sementara itu, Wakil Ketua KPI Daerah Kepulauan Riau, Aulia Indriaty, mengatakan perbedaan antara reality show dengan drama reality pada fakta.
“Reality show masuk dalam tayangan non fiksi. Sedangkan drama reality masuk pada fiksi,” kata dia.Pada drama reality, kata dia, sebuah kenyataan bisa didramatisir sehingga menghibur. Sedangkan tayangan non fiksi harus murni kenyataan, tanpa rekayasa. “Reality show tanpa skenario, drama reality dijalankan sesuai naskah,” kata dia.

Sumber : Kapanlagi

Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Konfederasi FIFA 2009

Group A

14 June
16:00 South Africa vs Iraq
20:30 New Zealand vs Spain

17 June
16:00 Spanyol vs Iraq
20.30 South Africa vs New Zealand

20 June
16:00 Iraq vs New Zealand
20.30 Spanyol vs South Africa



Group B
15 June
16:00 Brazil vs Egypt
20:30 United States vs Italy

18 June
16:30 United States vs Brazil
20:30 Egypt Vs Italy

21 June
16:30 Italy vs Brazil
20:30 Egypt vs United States


Semifinal 24 & 25 June 20:30

Final 28 June 20:30



Friday, June 12, 2009

PENGANTAR KEARAH FILSAFAT


Oleh
Syahyunan Pora, S.Fil


Mengenai penyakit pikiran, untuk melawannya filsafat menyediakan Obat,
Oleh karenanya layak diperhitungkan suatu pengobatan pikiran
(Epicurus)


Pengantar kepada Filsafat ini dianggap perlu diberikan, karena pengetahuan filsafat memang memerlukan filsafat, tidak berbeda dengan pengetahuan hukum yang memerlukan pengantar Ilmu hukum, Ilmu Pendidikan memerlukan pengantar Ilmu Pendidikan, dan sterusnya. Didalam pengantar setiap jenis pengetahuan biasanya diuraikan sekurang-kurangnya definisi pengetahuan, objek pembahasan metode penelitian dan struktur pengetahuan tersebut.
a. Pengertian Filsafat
Hatta mengemukakan bahwa pengertian apa filsafat itu lebih baik tidak dibicarakan lebih dulu. (Hatta:1966:1:3), nanti bila orang telah banyak membaca atau mempelajari filsafat, orang itu akan mengerti dengan sendirinya, barulah ia maklum apa filsafat itu menurut konotasi filsafat yang ditangkapnya. Langeveld juga berpendapat demikian, katanya setelah orang berfilsafat sendiri barulah ia maklum apa filsafat itu. dan makin dalam ia berfilsafat, akan makin ia mengerti apa filsafat itu. (lavengeld:1961:9) pendapat Hatta dan Langeveld itu benar, akan tetapi pengertian filsafat telah banyak coba didevinisikan oleh sejumlah tokoh yang gandrung akan filsafat atau para filsuf itu sendiri . Poedjawijatna (1974:1) mendevinisikan filsafat sebagai sejenis pengetahuan yang berusaha mencari sebab yang sedalam-dalamnya bagi segal sesuatu berdasarkan pikiran belaka. Plato menyatakan bahwa filsafat ialah pengetahuan yang meliputi kebenaran asli, dan bagi Aristoteles filsafat adalah pengetahuan yang meliputi kebenaran yang tergabung didalamnya metafisika, logika, retorika , ekonomi, politik dan estetika. Dan bagi Al Farabi bahwa filsafat ialah pengetahuan tentang alam ujud bagaimana hakikatnya yang sebenarnya. Pythagoras adalah orang yang mula-mula mengunakan kata filsafat, ia memebrikan devinisi filsafat sebagai The For Wisdom.(Ahmad Tafsir
b. Faktor-faktor yang mendorong Munculnya Filsafat..
Orang-orang Yunani yang mula-mula sekali berfilsafat di barat mengatakan bahwa filsafat timbul karena ketakjuban. Ketakjuban menyaksikan keindahan dan kerahasiaan alam semesta ini lantas menimbulkan keinginan mengetahuinya.
Plato mengatakan bahwa filsafat dimulai dari ketakjuban. Sikap heran atau takjub itu lahir dalam bentuk bertanya. Pertanyaan itu memerlukan jawaban. Bila pemikir menemukan jawaban, jawaban itu dipertanyakan lagi, karena ia selalu sangsi pada kebenaran yang ditemukannya. Patric (Mulder:1966:44-5) mengatakan, manakala keheranan mereka menjadi serius dan penyelidikan menjadi sistematis, mereka tanpa sadar telah menjadi filosof. Sartre (Beerling:1966:8) mengatakan bahwa kesadaran pada manusia ialah bertanya yang sebenar-benarnya. Pada bertanya itulah manusia berada dalam kesadaran yang sebenar-benarnya. Akan tetapi, hendaklah perlu segera dicatat bahwa pertanyaan yang dapat menimbulkan filsafat bukanlah pertanyaan yang semberangan. Pertanyaan yang dangkal seperti ”apa rasa gula” dapat dijawab oleh lidah, pertanyaan ”pada tahun keberapa biasanya cengkih itu berbuah” tidak akan menimbulkan filsafat. riset dapat menjawab pertanyaan ini.


Pertanyaan yang mendalam yang Ultimate yang bobotnya berat itulah yang akan menimbulkan filsafat bila jawabannya diberikan secara serius. Cobalah jawab pertanyaan Thales ”What is the Nature of World Stuff” apa sebenarnya yang mendasari bahan semesta ini?, indera tidak dapat menjawabnya, sains juga terdiam. Filsuf dapat menjawabnya. Thales menjawab Air. Namun begitu, jawaban ”air” itu sebenarnya belumlah memuaskan , tetapi Thales mendasari jawabannya dengan dasar yang lumayan. Katanya ”Water is The Basic Principle of the Universe”. Prinsip dasar alam semesta adalah air. Jadi pertanyaan itulah yang sekiranya dapat memunculkan filsafat. Pada zaman modern ini penyebab timbulnya pertanyaan adalah kesangsian. Apa sangsi itu? Sangsi itu setingkat dibawah percaya dan setingkat diatas percaya. Bila manusia menghadapi suatu pernyataan, ia mungkin percaya dan mungkin tidak percaya, akan tetapi, ia mungkin juga percaya tidak dan tidak percaya juga tidak, tidak ada masalah. Selama ada tanda Tanya dalam pikiran, jalan pikiran itu membentur-bentur. Bagi gilsuf pertanyaan itu menggelisahkan, menggangu. Pertanyaan yang membentur dalam pikiran itu dalam bahasa Yunani disebut dengan “Problema” yang menunjukan sesuatu yang ditaruh didepan, merintangi perjalanan kita, harus disingkirkan agar tidak merintangi perjalanan kaki. (Beerling:1966:10). Sangsi9 sduah pasti menimbulkan pertanyaan. Pertanyaan menyebabkan pikiran bekerja. Pikiran bekerja menimbulkan filsafat. Jadi, ingin tahu itulah pada dasarnya yang menyebabkan munculnya filsafat. Ingin tahu dahulunya disebabkan oleh dongeng dan keheranan pada kebesaran alam.; pada zaman modern ingin tahu timbul karena sangsi. Ingin tahu muncul dalam bentuk pertanyaan. Pertanyaan menimbulkan filsafat. Jika demikian mengapa ada orang yang kurang senang pada orang yang senang bertanya?, bertanya tetang dirinya , tentang Tuhan, tentang pengangguran tentang fungsi DPR atau Calon Legislatif tentang hak-hak rakyat kecil dan sebagainya.
c. Kedudukan Filsafat Pada Saat ini
Dalam sebagian besar dalam sejarahnya filsafat selalu membahas problema sehari-hari situasi manusiawi; akan tetapi dalam beberapa dasar warsa terakhir banyak ahli filsafat dibarat mengarahkan hamper seluruh perhatian mereka kepada sejarah filsafat atau pembahasan tentang istilah dan bahasa untuk dipakai untuk memaparkan fikiran-fikiran. Pengetahuan tentang istilah dan bentuk serta pemakaian bahasa adalah penting, akan tetapi kita tidak boleh menggunakan pengkajian tentang “alat” (instrument) seperti logika, semantic, analisa linguistic, untuk mengganti penelitian tentang problema yang pokok, yakni problema filsafat yang langgeng. Karena ahli filsafat sudah berpaling dari dunia sementara filsafat itu sendiri melampaui realitas alam ide, maka dunia tidak lagi meminta pengarahan kepada filsafat dalam menghadapi problema-problema baru yang mendesak. Disinilah kadang filsafat mendapati dirinya terpojok dalam ruang yang tersendiri. Bahkan tidak sedikit yang menganggap filsafat membingungkan, bahkan kerap filsafat dianggap kerap membuat rumit ide-ide yang sederhana.
Pekerjaan (profesi) filsafat tidak selalu mempunyai arti yang sempit dan special seperti sekarang ini, dimana filsafat masih diusung pada tema-tema yang melangit dan tidak membumi. Pad zaman Yunani pada keadaan yang sebaliknya. Yang buka disiplin teoritis yang special yang dinamakan filsafat, akan tetapi suatu cara hidup yang kongkrit (a concrete way of life). Suatu pandangan yang total tentang manusia dan alam yang menyinari seluruh kehidupan seseorang. Filsafat pada zaman modern ini seharusnya diarahkan pada soal hidup dan mati; filsafat merupakan jiwa yang mencari keselamatan. Namun kadang kenyataan yang ada berkata lain ketika kini kesan yang ditampakkan bahwa pendorong untuk mempelajari filsafat bagi seorang mahasiswa yang berasal dari kultur timur adalah sangat berbeda dengan pandangan seorang mahasiswa yang dating dari kultur Barat. Mahasiswa yang dating dari kultur Timur mencari jawaban tentang dunia yang kalang kabut dimana ia hidup. Sebab banyak yang menjadi tidak puas konsepsi analitik dari filsafat. mereka bertanya ”Jika Filsafat yang berarti penjelasan (klarifikasi), apakah ia berhak menduduki tempat yang biasa dimilikinya dalam pendidikan liberal? Pertanyaan tersebut mengandung arti: “Jika analisa kata-kata adalah satu-satunya tugas filsafat, maka filsafat akan bunuh diri.
d. Mengapa Kita Memerlukan Filsafat
Manusia telah melampaui loncatan-loncatan Raksasa dalam bidang sains tekhnologi, pertanian, kedokteran, ilmu-ilmu sosial dan pendidikan. Dalam abad ini khususnya kita menyaksikan kemajuan pengetahuan manusia, ruang dan waktu lebih singkat, lebih mudah memiliki kenikamatan hidup (comfort). Perkembangan zaman mesin (Age Of Automation) jelas akan menghilangkan kelelahan jasmani, menambah produksi dan mengurangi jam kerja, kemampuan untuk menguasai sumber-sumber energi dari atom, matahari dan ombak laut serta angin akan menjelmakan dalam kehidupan kita perubahan-perubahan yang di luar khayalan kita. Akan tetapi disamping kemajuan yang menakjubkan itu, banyak pemikir yang resah dan gelisah. Mereka memikirkan situasi dimana kekuatan fisik kita, serta pengetahuan ilmiah dan kekayaan kita berada dalam keadaan kontras (bertentangan) dengan kegagalan pemerintahan dan individualis atau perorangan dalam memecahkan persoalan-persoalan kehidupan dari segi intelektual dan moral. Pengetahuan menjadi terpisah dari nilai’ juga pamer kekuatan yang besar dengan tanpa kebijaksanaan.
Kejadian-kejadian yang memasuki mellenium baru akhir-akhir ini menunjukan bahwa ada kesalahan-kesalahan dalam cara mengurus urusan manusia. Manusia telah memperoleh kekuatan yang besar dalam sains dan tekhnologi tetapi sangat sering menggunakan kekuatan-kekuatan itu untuk maksud yang destruktif, manusia telah memperluas jangkauan dan kuantitas pengetahuan tetapi belum dapat mendekati ideal-idela individualitas dan realisasi diri (Self Realitation) manusia telah menemukan untuk cara kemanan dan kenikmatan. Pada waktu yang sama mereka tidak aman dan merasa risau oleh karena mereka tidak yakin akan arti kehidupan dan tidak tahu arah mana yang akan mereka pilih dalam kehidupan itu. abad 21 berbeda dengan abad sebelumnya dengan adanya perang ide disamping perang manusia, material dan kepentingan-kepentingan nasional yang saling bertentangan dalam konteks ini jika tidak berlebihan kita bisa mengambil contoh dengan kebijakan pemerintah dengan menekan naiknya harga BBM namun solusi yang ditawarkan oleh pemerintah kemudian adalah solusi BLT yang bahkan kurang atau tidak tepat sasran.
Filsafat-filsafat yang tidak dapat dikompromikan berlomba-lomba mencari penganut. Pada permulaan abad ini perbedaan antara kehidupan dalam tekhnologi atau sains atau pendidikan umum. Perbedaan itu adalah dalam ide-ide dasar, ideal dan loyalitas dengan cara yang mirip, komunisme telah melemparkan tantangan-tantangan terhadap kepercayaan dan ideal kita serta memperkeras perjuangan fikiran dan hati manusia. Tajuk rencana dalam tiap media massa, makalah-makalah, buku-buku, film dan komentator televisi bersatu dalam mengajak kita untuk meluruskan arah masyarakat. Mereka merasa bahwa kita hanyut tanpa kepemimpinan moraldn intelektual. Sudah jelas bahwa zaman kita adalah zaman yang penuh dengan ketidak seimbangan sosial dan personal. Kita tidak tahu bagaimana membentuk masyarakat yang murni dan yang akan memebri kepuasan dan harapan bagi anggota-anggotanya. Pada waktu yang sama kita menuntut untuk ”mengurus kepentingan kita sendiri” kemudian kita menyesalkan ”usaha kita untuk mendapatkan kesepian” (loneliness). Kebudayaan kita telah sering di diagnosa, sementara mereka yang melakukan diagnosa itu pandai dalam memebritahukan ciri-ciri berbagai penyakit. Akan tetapi jarang yang mengusulkan obatnya. Yang disetujui oleh kebanyakan ahli kritik adalah bahwa sudah tiba saatnya untuk melakukan perubahan.
Perubahan dalam adat kebiasaan dan sejarah biasanya dimulai dengan adanya sekelompok orang yang yakin akan nilai sesuatu ideal atau yang tertarik oleh pandangan cara hidup yang lain. Setelah abad pertengahan banyak orang mulai memikirkan cara hidup yang didasarkan atas keyakinan bahwa hidup di dunia ini, pada dasarnya perlu untuk dihayati. Dalam arti yang sangat luas, keyakinan semacam itu telah memungkinkan terjadinya renaisans. William Baret dalam bukunya yang berjudul ”The Illusion Of Technique” mengatakan bahwa pada waktu sekarang , lebih daripada waktu yang lain dalam sejarah, kita harus menempatkan tehnik ilmiah dalam hubungan baru dengan kehidupan. Sebab apa yang telah kita katakan, masyarakat kita semakin bertambah dikuasai oleh tehnik. Tekhnologi kemanusiaan semakin bertambah dipengaruhi oleh ahli-ahli sains dan pengetahuan lain yang mengikuti aliran Behaviorism ( tidak membicarakan nilai) Barret yakin bahwa filsafat modern harus menjawab tentang tekhnik tekhnologi; kalau tidak kemanusiaan akan kehilangan tujuan, arah dan kemerdekaan. Sekarang tiap orang yang akan mengutamakan ”kemerdekaan” harus melibatkan dirinya dengan wataknya tehnik (Natur Of Technique) bidangnya dan batasan-batasannya....persoalan tehnik itu sendiri merupakan persoalan penting bagi filsafat, palagi filsafat modern yang sering terpengaruh oleh pandangan tehnik dalam menentukan sikapnya.(HM Rasjidi:1984:8)
e. Sekilas Mengenai Filsafat Diri
Setiap individu memiliki filsafat hidup, tetapi hanya sedikit yang memiliki keistimewaan atau waktu luang untuk duduk sejenak dan menguraikan pokok-pokok yang menyenangkan. Kita cenderung menggunakan filsafat hidup dalam langkah hidup kita. Pengalaman adalah guru yang terbaik, tetapi kita juga perlu menalar pengalaman tersebut. Kita perlu berpikir secara kritis, mencari pola dan meletakannya bersama-sama dalam gambar lebih besar sehingga terbentuk jalan melewati kehidupan ini. Memahami filsafat yang kita miliki dapat menolong mencegah, menyelesaikan atau mengatasi banyak masalah. Filsafat kita dapat mendasari masalah yang kita alami, jadi kita perlu mengevaluasi gagasan yang berpegangan pada keahlian pandangan yang bekerja untuk kita, bukan menentang kita. Anda dapat mengubah apa yang sudah anda percayai dengan maksud mengatasi masalah. Denngan reputasinya akhir-akhir ini, filsafat tak seharusnya mengintimidasi, menjemukan atau sukar dimengerti. Memang ada banyak tulisan filsafat jatuh pada satu atau beberapa kategori tersebut, tetapi pada intinya filsafat menguji setiap pertanyaan yang kita ajukan: ”apakah hidup yang baik?” ”apa yang baik?” ”apakah kehidupan itu?” ”mengapa saya ada?” ”mengapa saya harus bertindak benar?” ” apakah yang benar itu?” ini adalah sejumlah pertanyaan yang sekiranya dapat dijawab begitu saja atau secara gampang.
Tidak ada dua orang yang secara otomatis sampai pada jawaban yang serupa. Tetapi kita semua memiliki seperangkat prinsip yang bekerja dalam (diri) kita, mesti kita sadari atau tidak dan dapat kita jabarkan atau tidak. Perkara luar biasa mengenal pemikiran ribuan tahun adalah pemikiran tersebut mengandung kebijaksanaan-kebijaksanaan dan tuntunan yang berguna bagi kita. Tapi filsafat juga bersifat personal, maksudnya anda adalah Filsuf bagi diri anda. Anda bisa belajar dari berbagai sumber, tetapi untuk sampai ke suatu pemahaman yang berguna tentang dunia, anda harus mengolah pikiran anda sendiri. Kabar baiknya adalah dengan dorongan yang tepat anda dapat berpikir secara efektif. Setelah anda mengolah pikiran secara filosofis, anda akan mendapatkan pikiran yang terbuka, mendalam, bertahan melewati apapun yang menghadang dimasa kini dan akan datang kebenaran pikiran akan anda temukan lewat kontemplasi, bukan cara medis. Hidup ini rumit dan penuh tekanan, tapi anda tak perlu menjadi bingung dan tertekan. Penyebabnya kadang kita mudah goyah saat iman atau keyakinan melemah, seperti banyak dari kita merasa agama dan Ilmu Pengetahuan tidak dapat menjawab semua pertanyaan kita. Melewati abad ini sebuah jurang lebar telah terbuka dibawah kita semenjak kemunduran iman (agama) kemajuan ilmu pengetahuan dan maknapun berakhir. Banyak dari kita yang tak melihat jurang itu hingga terjatuh kedalamnya. Filsuf-filsuf yang ada memimpin kita menjalani hal tersebut, tapi tidak membuat banyak orang keluar darinya. Kita perlu sedikit demi sedikit mengumpulkan penerapan praktis dari berbagai aliran filsafat untuk memetakan jalan keluar. Filsafat mencoba mendapatkan kembali legitimasi yang telah hilangsebagai jalan penolong untuk menelaah dunia disekeliling kita, sebab semesta ini menghadirkan misteri-misteri baru yang lebih cepat dari kemampuan agama atau ilmu pengetahuan untuk segera memecahkan teka-tekinya. Bertrand Russel menandai filsafat sebagai ”sesuatu yang menengahi tekhnologi dan sains... sebuah negeri yang tak bertuan yang terbuka untuk diserang dari kedua sisi”.
Filsafat dapat mengambil kekuatan tanpa harus menyerap dogma atau kelemahan dari keduanya. Artikel atau bahan materi yang sengaja dibuat ini semata untuk keperluan bahan ajar atau materi acuan di sejumlah lintas prodi ataupun universitas yang mendapatkan materi kuliah Filsafat ataupun Pengantar Filsafat, atau bisa juga dasar-dasar filsafat. Saya menyadari betapa rumit memberikan materi kuliah filsafat tanpa ada sebuah pegangan sebagai acuan tulisan disamping lisan yang kerap kali menjadi masukan bagi saya, karena sebagian mahasiswa saya menganggap materi filsafat yang mereka dapatkan terlalu abstrak untuk diikuti, meskipun dari sejumlah pertemuan kuliah yang sudah hampir lebih 5 tahun amanah untuk mengasuh mata kuliah ini untuk Ummu dan hampir lebih 3 tahun untuk Unkhair telah saya narasikan/ilustrasikan/menganalogikan bahkan sampai ketahap merasionalisasikan sedemikian rupa hingga filsafat sebagai sebuah pengantar ini terseret dari awang –awang kesendiriannya atau bagaimana upaya saya untuk terus membumikan tema-tema filososfis bahkan hingga sampai kedataran praktis maupun praksis dengan mengamini nilai-nilai filososfisnya dalam tindakan dan sikap saya sehari-hari dengan cara untuk tidak berkompromi dengan sikap atau pandangan sebagian mahasiswa saya yang mencoba mengeroposi nilai filososfis itu sendiri dengan pemahaman hidup mereka yang serba instan dan pragmatis.
Singkatnya menurut saya filsafat juga mempunyai tugas untuk meretas nilai luhur atau menanamkan nilai-nilai moral akan cinta pada kebijaksanaan hidup setiap orang agar yang bersangkutan tidak begitu saja memahami konsep pendidikan hanya jatuh pada kuantitas nilai-nilai akhir seperti dari apa yang mereka harapkan. Saya hanya berpikir Mahasiswa pasti bisa mendapatkan apa yang seharusnya mereka dapatkan namun cara mendapatkan dengan jalan filsafat kiranya tidak begitu mudah tanpa harus mereka dengan sadar telah berfilsafat sendiri mengenai asal maupun tujuan serta hakikat apa sebenarnya yang ingin mereka dapatkan dari status ke-Maha-siswaan mereka dengan jalan kuliah atau kembali kekampus untuk ”belajar” tentang apa yang seharusnya dipelajari.
f. Filsafat Adalah Suatu Bentuk Terapi Hanya Untuk Orang Waras
Konseling Filosofis menurut apa yang saya baca dari buku karya Lou Marinoff, ia mengatakan bahwa : Kolega saya Peter March yang seorang Kanada mengatakan bahwa sesungguhnya Filsafat adalah terapi bagi orang waras. Dalam benak Lou Marinoff definisi itu menyertakan kita semua. Sayangnya banyak psikolog dan psikiater cenderung menghakimi klien sebagai ”si sakit”. Pengobatan yang mendiagnosa setiap orang yang masuk kemudian mereka-reka sindrom atau gangguan apa yang menjadi penyebab masalah mereka. Disisi lain pemikiran new age mengajukan premis bahwa dunia (dan setiap orang didalamnya) ini sudah demiukian adanya atau sudah ditakdirkan demikian. Sementara, secara umum kita seharusnya berharap untuk diterima walau ada beragam keanehan dan cacat yang menyertai kita. Tidak ada alasan untuk melihatnya sebagai abnormal tanpa diketahui bagaimana menetukannya (kesempurnaan merupakan hal yang sekaligus juga abnormal) dan tentu tidak ada alasan untuk melihat perubahan di luar jangkauan kita. Ketika Socrates menyatakan bahwa hidup yang tidak dipertanyakan adalah hidup yang tidak berharga, ia bermaksud menyatakan evaluasi pribadi yang tetap dan berusaha keras meningkatkan diri sebagai panggilan tertinggi. Normal jika kita punya masalah dan tekanan emosi bukanlah suatu penyakit. Dunia berkembang semakin kompleks, tak perlu diberi label ”kacau” dan orang mencari jalan untuk memantau dan mengatur dunia tersebut, padahal mereka menapaki tradisi untuk sebuah hidup yang lebih bermakna. Anda akan melihat secara khusus bagaimana menerapkan filsafat saat anda menghadapi dilema moral, konflik etik profesi, kesulitan menyatukan apa yang anda alami dengan apa yang anda percayai, krisis makna, tujuan, atau pencarian nilai bagi identitas diri, pencarian strategi, kekhawatiran mengenai karir, ketidak mampuan mencapai sasaran, masalah dalam hubungan, kematian dari orang yang paling dicintai, orang akan selalu berhadapan dengan filsafat hidup mereka sendiri.(Lou Marinoff:2003:13)



Monday, June 8, 2009

SELAMATKAN PERSITER TERNATE


Setelah tidak dapat berpartisipasi pada awal liga Super Indonesia yang digulirkan pertama kali karena kondisi lapangan maupun manajemen yang belum siap mengakomodir berbagai persyaratan yang dimintakan oleh LSI. Persiter Ternate yang menjadi kebanggaan warga Ternate khususnya dan Pecinta Sepak Bola di Maluku Utara pada umumnya kini tenggelam seolah ditelan Bumi. Berbagai klub local yang ada di bawah pengda PSSI maluku Utara maupun di Ternate Sendiri sudah berulang kali mendesak pengurus untuk mendaftarkan persiter agar dapat berlaga di Divisi Utama maupun Divisi 1 seolah tidak menampakkan niat yang serius dari pengurus. Padahal Tim Kebanggaan Warga Ternate ini juga lolos Ke Liga Super saat perhelatan kasta tertinggi Sepak bola Indonesia ini pertama kali di gelar. Namun ketidak siapan dari masalah tekhnis hingga non tekhnis akhirnya dengan berat hati Persiter Ternate harus merelakkan jatah liga supernya ke Tim Pengganti antara PSIS Semarang dan PKT. hal yang sama juga dialami oleh Persmin Minahasa yang juga lolos ke Liga Super Indonesia pertama kali.

Kerinduan yang mendalam dari pendukung fanatic Persiter “SUPERMAN” (Suporter Persiter Mania) maupun paguyuban Pendukung Persiter lainnya yang hampir menyebar diseluruh Propinsi Maluku Utara dan Halmahera, telah beberapa kali mendesak pengurus agar kembali mengaktifkan Persiter seolah ditampik dengan alasan klise yaitu dana. Sementara gairah pendukung fanatic Persiter yang ada di Ternate sangat ingin sekali melihat Tim Kuning Hijau ini kembali berlaga di Stadion kebanggaanya yaitu stadion Kie Raha Ternate. Dengan kualitas pemain Persiter yang kini sudah menyebar ke berbagai klub lain seperti, Rahmat Rivai, John Tarkpor (Persitara) Fandi Mohtar, Ahmad Sembiring (Arema), Rudi Widodo, (Pelita Jaya) dan M Hamzah (Persibo) Serta Gantar Khan (Persisam) dan saat itu dibawah pelatih yang mengantarkan Persiter hingga ke Liga Super yaitu Jackson F Tiago yang kini sudah melatih Persipura. Rasanya Pengurus juga dapat membentuk tim tangguh Persiter yang baru agar dengan segera Persiter kembali dapat berlaga di Pentas Sepak Bola Nasional. Jangan hanya karena kepentingan Politik sesaat lalu memanfaatkan olah raga sebagai medianya. Termasuk dengan Kondisi miris sekarang yang sedang dialami oleh Persiter Ternate.

MAGNIFICIENT PERSITARA



Oleh
Yunan Syahpora

Grafik menanjak yang ditampilkan oleh skuad Persitara Jakarta Utara dalam laga Derby saat mengalahkan saudara tuanya Persija Jakarta, mengindikasikan tim North Jack ini tak dapat dipandang sebelah mata oleh tim-tim lain yang tinggal menyisakan laga akhir dengan Tim Si Pitung Ini. Sayangnya performa positif Persitara yang dibesut oleh Pelatih Doni Sahetapi ini terlambat membenahi diri diawal-awal putaran kedua LSI. Jika tidak, bukan tidak mungkin Persitara akan menjadi tim yang tangguh dan juga diperhitungkan oleh tim-tim Papan atas LSI lainnya seperti, Persipura, Sriwijaya FC maupun Persiwa Wamena. Kinerja tim dengan Formasi apik yang diisi oleh Prince Bello, Rahmat “Poci” Rivai serta Tarkpor John Songkaley terlihat mulai padu dalam kerja sama tim. Begitupun dengan Mustofa aji dan M.Moni yang menjadi pendobrak dari lapis kedua.
Meski bagian pertahanan yang masih masih perlu lagi dibenahi agar Dedi Mulyadi, Marzuki dan Banaken dapat meminimalisir aksi blunder yang kerap mereka lakukan. Perlu acungan jempol tersendiri juga buat penjaga Gawang Wawan Darmawan meski di laga melawan Persija ada aksi blunder dari hasil tendangan Leo Tupamahu, namun sedikitnya kesalahan itu bisa ditolerir akibat dari tidak ratanya Lapangan. Melihat performa positif laga lainnya di ajang Copa Djie Sam Soe yang sudah mengantongi nilai kemenagan saat melawan Persijap Jepara bukan tidak mungkin Persitara akan melaju hingga babak semi final.

Jika kekompakan tim masih terus terbina dilapangan. Keberhasilan kecil Persitara ini bisa dianggap lebih ditunjang oleh manajemen Tim yang terlihat familiar dengan para pemainnya. Sehingga salah satu resep untuk keberhasilan Tim ini dapat dikatakan lebih ditunjang oleh kondisi psikologis meski dari segi financial Tim ini kalah jauh dari Tim sesama Ibu kota yaitu Persija Jakarta. Sebagai Fans Persitara yang tidak berhome base di Jakarta maupun Lamongan, harapan besar Kami (Persiter Mania) Persitara dapat meraih prestasi hingga ke laga Final Copa Dji Sam Soe melawan Persipura Jayapura. BRAVO PERSITARA!!!

Saturday, June 6, 2009

REMAJA DAN HUBUNGAN SEKSUAL PRANIKAH

Remaja kota kini semakin berani melakukan hubungan seksual pranikah. Nampaknya hal itu berkaitan dengan hasil sebuah penelitian, 10 - 12% remaja di Jakarta pengetahuan seksnya sangat kurang. Ini mengisyaratkan pendidikan seks bagi anakdan remaja secara intensif terutama di rumah dan di sekolah, makin penting.Pengetahuan yang setengah-setengah justru lebih berbahaya ketimbang tidak tahu sama sekali. Kata-kata bijak ini nampaknya juga berlaku bagi para remaja tentang pengetahuan seks kendati dalam hal ini ketidaktahuan bukan berarti lebih tidak berbahaya.

Data yang dikumpulkan dr. Boyke Dian Nugraha, DSOG, ahli kebidanan dan penyakit kandungan pada RS Dharmais, menunjukkan 16 - 20% dari remaja yang berkonsultasi kepadanya telah melakukan hubungan seks pranikah. Dalam catatannya jumlah kasus itu cenderung naik; awal tahun 1980-an angka itu berkisar 5 - 10%.Sementara itu Dra. Yulia S. Singgih Gunarsa, psikolog dan konselor di sebuah sekolah swasta di Jakarta, juga melihat fenomena banyaknya pasangan remaja yang berhubungan dengan calo jasa pengguguran kandungan di Jakarta Pusat dan penggunaan obat-obat pencegah kehamilan.Data tersebut mungkin tidak mewakili kenyataan sebenarnya, yang bisa menunjukkan angka lebih tinggi atau lebih rendah. Namun setidaknya kasus hubungan seksual pranikah itu ada hubungannya dengan hasil suatu penelitian para dokter di Jakarta. Seperti dikutip Boyke, 10 - 12% remaja di Jakarta pengetahuan seksnya sangat kurang.Dalam kaitan dengan hubungan seksual, bisa diambil contoh ada remaja yang berpendapat, kalau hanya sekali bersetubuh, tidak bakal terjadi kehamilan.

Atau, meloncat-loncat atau mandi sampai bersih segera setelah melakukan hubungan seksual bisa mencegah kehamilan.Pengetahuan seks yang hanya setengah-setengah tidak hanya mendorong remaja untuk mencoba-coba, tapi juga bisa menimbulkan salah persepsi. Misalnya saja, berciuman atau berenang di kolam renang yang "tercemar" sperma bisa mengakibatkan kehamilan, mimpi basah dikira mengidap penyakit kotor, kecil hati gara-gara ukuran penis kecil, sering melakukan onani bisa menimbulkan impotensi.


Beberapa akibat yang tentunya memprihatinkan ialah terjadinya pengguguran kandungan dengan berbagai risikonya, perceraian pasangan keluarga muda, atau terjangkitnya penyakit menular seksual, termasuk HIV yang kini sudah mendekam di tubuh ratusan orang di Indonesia. Bandingkan dengan temuan Marlene M. Maheu, Ph.D., psikolog yang berpraktek di Kalifornia, AS, bahwa setiap tahun terdapat 1 dari 18 gadis remaja Amerika Serikat hamil sebelum nikah dan 1 dari 5 pasien AIDS tertular HIV pada usia remaja
Dibentak ortu
Melihat kenyataan itu, pendidikan seks secara intensif sejak dini hingga masa remaja tidak bisa ditawar-tawar lagi. Apalagi mengingat, "Sebagian besar penularan AIDS terjadi melalui hubungan seksual," tegas Boyke yang juga pengasuh rubrik konsultasi seks di majalah dan radio. Kalau tidak, mereka yang kini remaja tidak bisa berbuat banyak saat memasuki usia produktif di abad XXI mendatang.Seperti dikutip Boyke, survai oleh WHO tentang pendidikan seks membuktikan, pendidikan seks bisa mengurangi atau mencegah perilaku hubungan seks sembarangan, yang berarti pula mengurangi tertularnya penyakit-penyakit akibat hubungan seks bebas.Disebutkan pula, pendidikan seks yang benar harus memasukkan unsur-unsur hak azasi manusia. Juga nilai-nilai kultur dan agama diikutsertakan di dalamnya sehingga akan merupakan pendidikan akhlak dan moral juga. Dengan itu diharapkan angka perceraian yang berdampak kurang baik terhadap anak-anak pun dapat dikurangi.
Hanya yang jadi soal hingga kini, "Pendidikan seks di Indonesia masih mengundang kontroversi. Masih banyak anggota masyarakat yang belum menyetujui pendidikan seks di rumah maupun di sekolah," tutur dr. Gerard Paat, kolsultan keluarga RS Sint Carolus.Sekalipun untuk tujuan pendidikan, anggapan tabu untuk berbicara soal seks masih menancap dalam benak sebagian masyarakat. Akibatnya, anak-anak yang berangkat remaja jarang yang mendapat bekal pengetahuan seks yang cukup dari ortu (orang tua). Padahal tidak jarang para remaja sendiri yang berinisiatif bertanya, tapi justru sering disambut dengan "kemarahan" ortu. "Boro-boro mau ngejelasin soal seks, baru nanya sedikit aja, nyokap (ibu) sudah mbentak, 'Eh itu tabu, jangan diomongin!'" aku seorang remaja putri.Bahkan anak-anak yang kedua orang tuanya bekerja rata-rata kehilangan panutan. "Orang tua yang mestinya menjadi tokoh panutan utama, justru kurang berperan karena kesibukan mereka sendiri," kata dr. Paat, yang sejak akhir tahun 1960-an memberikan penyuluhan seks di sekolah dan luar sekolah.
Film,buku,dan motel
Dampaknya tentu bisa ke mana-mana. Antara lain dalam memilih konsumsi tontonan di TV yang masih berat dengan tayangan film barat dengan budaya dan gaya hidup yang berbeda. Kehidupan dunia barat yang digambarkan dalam film ataupun video, menurut Boyke, sering kali menunjukkan kehidupan seks bebas di kalangan remaja. Tayangan serial macam Beverly Hills atau Bay Watch, Boyke menyebut contoh, dengan bintang-bintang molek dan tampan itu mudah sekali merasuk ke dalam benak remaja. Sehingga mereka bisa amat mudah meniru gaya hidup muda-mudi dalam film itu."Justru ketika informasi seperti itu tidak bisa kita hindari, peranan orang tua untuk memberikan pengertian yang benar pada anak-anak menjadi penting," tutur Boyke.Minimnya pengetahuan seks masih ditambah lagi dengan mudahnya mendapatkan prasarana untuk melakukan seks bebas seperti di motel, cottage, vila; alat kontrasepsi; lebih mudanya rata-rata gadis mendapatkan haid (9 - 11 th); serta tertundanya usia perkawinan. Semua itu juga faktor yang ikut mempengaruhi remaja melakukan kegiatan seks bebas dan kumpul kebo.Celakanya, "Remaja yang sudah terbiasa mengadakan hubungan seksual akan sulit menghentikannya," jelas Paat. Itu bukan semata-mata karena faktor ketagihan, tapi terutama akibat timbulnya persepsi bahwa melakukan hubungan seksual sudah merupakan hal biasa.Kalau itu sampai terjadi, ortu harus ikut bertanggung jawab. "Orang tualah yang seharusnya pertama-tama memberikan pengetahuan seks bagi anak-anaknya. Informasi seks dari teman, film, atau buku, yang hanya setengah-setengah tanpa pengarahan, mudah menjerumuskan. Apalagi kalau si anak tidak tahu risiko melakukan hubungan seksual pranikah," kata Boyke.Menurut Paat, pendidikan seks pasif, karena tanpa komunikasi dua arah semacam itu, sudah bisa mempengaruhi sikap serta perilaku seseorang. "Dalam pendidikan seks anak tidak cukup hanya melihat dan mendengar sekali-dua kali, tapi harus dilakukan secara bertahap dan berkelanjutan," katanya. Sebab itu, pendidikan seks hendaknya menjadi bagian penting dalam pendidikan di sekolah. Orang tua dan pendidik wajib meluruskan informasi yang tidak benar disertai penjelasan risiko perilaku seks yang salah.Namun, pendidikan seks di sekolah mestinya hanya pelengkap pendidikan seks di rumah. Bukan justru menjadi yang utama seperti terjadi selama ini, kendati pendidikan seks di sekolah, menurut beberapa pengamat tadi, masih belum optimal.